Seribu dua ratus tujuh puluh minggu
Kata mu itu akan jadi saat yang spesial
Disaat dua keluarga menyatu
Dikendarai janji suci yang masih abu.
.
Seratus empat minggu
Aku telah bersamamu selama itu
Aku telah mencintaimu selama itu
Aku telah jatuh selama itu
Tak sadar bukan?
.
Sepuluh minggu
Kau menghilang seperti fatamorgana
Kau lenyap layaknya ----------
Kau terbang dari pikirku
.
Satu minggu
Kau masuk terlalu jauh
Aku tenggelam terlalu dalam
Kita larut dalam pertengkaran
Kau bilang kau tak bisa melihatku
Aku berteriak.
Aku memanggil.
Aku menangis.
Kau meringis.
.
Satu hari
Kau, Pergi.
Aku, Mati.
.
Seribu dua ratus tujuh puluh minggu.
Angan.
Hanya angan.
Selamat jalan.
.
.
Biru
KAMU SEDANG MEMBACA
Fragmen Hati
PoesiaIngin yang hanya menjadi angan. Berlabuh kepada hati yang baru. Rentetan puisi mengenai Frag.men hati yang baru