01 ''Kejadian-kejadian''

159 6 0
                                    



Kejadian-kejadian dalam hidup akan selalu bertambah, entah tanpa kita sadari ataupun kita sadari, semakin kita dewasa semakin bertambah hal-hal yang datang dan pergi dari kehidupan kita, yang pastinya waktu dan kesempatan, kita tidak akan pernah mengerti tanpa mau memulai untuk merenungi kejadian-kejadian yang telah berlalu untuk kita pelajari.

Hal-hal yang telah berlalu selalu banyak mengajarkan, mungkin itu kekurangan kita dalam berproses, dalam berfikir atau yang lainnya. Kita harus benar-benar mau menggali, agar kelak kita tidak akan menemukan kesalahan seperti di masa lalu.

Dari itu kita harus berani memulai, mungkin kemarin kita gagal namun kita tidak boleh menyerah, Hidup tentang kita yang berjalan bukan tentang kita kita yang berhenti.

Berani memulai lagi, lagi dan lagi, poin penting berani untuk selalu menghaargai diri sendiri, karena apa ? itu bukti bahwa kita mengahargai kemampuan kita. Jangan pernah kita untuk sekali-kali mebawa fikirian kita untuk bersikap menjelekan kemampuan diri kita, fisik kita, hal-hal yang akan membuat suasana hati dan fikiran semakin memburuk.

Di saat berbagai permasalahan dalam hidup, satu hal yang harus kita olah yaitu fikiran dan hati kita, jika kita sudah terlanjur bertindak tanpa bertanya kepada diri sendiri siap atau tidak dengan tindakan yang akan di lakukan, jika mungkin gagal kita harus dapat mengolah fikiran dan hati kita.

Jika mungkin pada kesempatan yang beruntung, kita dapat memperoleh suatu hal yang tanpa kita menanyakan kepada diri kita sendiri, kita menang atau berhasil, percaya atau tidak kita akan di pertemukan dengan sesuatu yang lebih sulit lagi, yang akan membuka kesempatan untuk fikiran dan hati menjadi lelah.

Selalu tanamkan untuk memahami dan mengerti tentang diri kita, kita tidak akan tahu, kita akan di hadapkan dengan apa, namun jika selalu bertanya apa yang diri kita mau lakukan dan kemana diri kita menyukai itu, kita akan tahu jalan apa yang membuat diri kita tidak akan lelah fikiran dan hati, mungkin jika lelah badan kita akan tetap selau semangat, dan berani untuk selau memulai lagi dan lagi, karena diri kita tahu kita menyukai itu dan diri kita mampu untuk melakukannya.

Tentu itu sulit bagi beberapa orang yang mempunyai sikap tergesa-gesa, beberapa orang mungkin tidak pernah menyiapkan diri untuk selalu memulai apa yang menurutnya siap, mereka lebih berfikir untuk pasarah pada keadaan bukan mau merubah keadaan.

Kehidupan di dunia ini memang sangatlah memaksa, memaksa kita untuk terjang ke hal-hal baru karena adanya kesempatan. Di suatu sisi itu mungkin bagus jika pada ranahnya, namun akan berakibat patal jika kita mengambil hal-hal baru tanpa kita mengetahui itu porsi yang ada pada diri kita atau tidak.

Harusnya dari sini kita paham, pentingnya untuk memahami diri kita sendiri sebelum berfirkir untuk bertindak atau membuat rencana apalagi jika berkaitan tentang cita-cita ataupun tentang kehidupan dimasa depan kita, karena apa ?... banyak diluaran sana yang menyesal, sudah berproses yang cukup jauh namun ia baru sadar bahwa semakin banyak hari-hari yang telah di lewati ia tau itu tidak pada porsi dirinya, mungkin banyak diantara kita yang sekarang juga mengalami, merasa ingin pindah pada zona yang sekarang kita jalankan, atau mungkin berhenti karena ketidak sangggupan.

Selalu tanamkan untuk mencoba perlahan-lahan keingintauannya terhadap diri sendiri!

Mencoba Untuk Mengenal Diri SendiriTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang