𝓢𝓬𝓱𝓸𝓸𝓵

567 62 2
                                    

Cr : Anime Kuroko no Basket

.
.
.
.

Haru POV~

Pertandingan hari pertama Interhigh cukup menguras waktu luangku. Beruntungnya dipertandingan selanjutnya Seirin sudah tidak ada jadwal tanding lagi. Dan setelah membaca pesan Taiga yang menyuruhku untuk pulang duluan, akhirnya aku memutuskan untuk memesan taxi.

Di perjalanan pulang, pikiranku masih terfokus pada pertandingan hari ini. Melihat bagaimana kombinasi Kuroko dan Taiga yang terus diandalkan di hari pertama membuatku merasa tak yakin kalau kombinasi mereka akan bertahan hingga babak final penyisihan Interhigh. Apalagi besok mereka akan tanding melawan salah satu "Raja" yaitu Seiho. Bagaimana kalau kombinasi permainan mereka bisa dianalisis tim lawan dengan mudah?

~*~

"Tadaima."

"Okaeri."

"Bagaimana?" Tanya Taiga langsung.

"Apanya?" Tanyaku balik.

"Pertandingan hari ini, baka!" Ucapnya sambil menjatuhkan dirinya di atas sofa.

"Hey! Bersihkan dulu badanmu! Kau sudah beberapa kali tanding hari ini."

"Nanti. Badanku sakit semua tauu..."

"Hhh... Sudah lama aku tidak tanding basket seserius ini. By the way, jawab dulu pertanyaanku, Haru!" Lanjutnya.

"Apa yang kau harapkan dari jawaban seorang fotografer dadakan tentang pertandingan hari ini, huh?"

"Pfftt... fotografer dadakan, ku rasa kau satu-satunya fotografer yang tau seluk beluk tentang basket sampai akar-akarnya."

"Omong kosong."

"Ayolahh... Aku ingin dengar tanggapan dari orang yang dulu pernah duduk dibangku cadangan Teikou."

"Ck, kau memang sengaja memancingku, kan? Menyebalkan!"

"Aku serius. Bagaimana tentang pertandingan hari ini?" Dia membenarkan posisi duduknya agar bisa berhadapan denganku.

"Bagus dan sangat beresiko untuk hari pertama kalian di Interhigh."

"Beresiko?"

"Well, aku masih belum tau pasti apa yang pelatih dan kalian rencanakan untuk pertandingan hari ini atau saat melawan tiga raja itu. Tapi, melihat kombinasi permainanmu dengan Kuroko membuatku sedikit khawatir."

"Kenapa?"

"Kalian terus melakukan kombinasi itu di beberapa pertandingan hari ini, aku hanya takut permainan kalian terlalu mudah untuk dianalisis tim lawan. Walaupun hawa keberadaan Kuroko tipis, tapi jangan lupakan juga di luar sana masih banyak orang-orang yang punya kepekaan lebih tinggi."

"Kalau memang selama ini Kuroko sudah mempelajari gerakan baru, itu bukan masalah yang besar. Ketika suatu saat nanti permainan kalian bisa dianalisis dan dihentikan tim lawan, aku takut kalian kebingungan untuk melakukan gerakan lainnya karena yang kulihat Kuroko terlalu mempercayakan semuanya padamu. Beruntungnya para senpai masih bisa diandalkan dalam permainan individu dan tim."

AKOGARERU [BOOK I] {GoM X OC X Kagami}Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang