4. Flashback 1

39 14 65
                                    


Di koridor sekolah sekelompok laki-laki tampan kini sedang berusaha melewati siswi siswi pencinta visual mereka alias fans mereka. Nampak dari kejauhan seorang gadis polos tengah duduk menunggu koridor itu sepi, ia ingin sampai pada kelasnya tapi karena ramai jadi dia menunggu di kursi yang cukup jauh tapi masih bisa melihat kearah koridor itu.

"SEMUA BUBAR!!" Para siswi itu menunduk takut, jay sudah kehilangan kendali dia sangat emosi karena siswi siswi itu sangat menyebalkan. Heeseung yang paham pun mengelus punggung pria bermata elang itu "sabar jay, tarik napas" perlahan jay menarik napas dan membuangnya. "Minggir" ucapan datar dari pria es yang kerap disapa sunghoon itu membuat siswi siswi alias fans mereka itu memberi sedikit jalan kepada mereka untuk lewat. Kenapa sedikit? Karena jumlah fans mereka banyak dan koridornya tidak terlalu luas, dan kini mereka berjalan meninggalkan kerumunan yang perlahan bubar.

Gadis polos yang bernama jinyoung itu sedikit tersenyum setelah melihat koridor yang tidak ramai, dia melangkahkan kakinya menuju kelas, kemudian menuju tempat duduknya dipojok yang dekat dengan jendela.

Jinyoung tidak pandai berinteraksi karena dia introvert jadi susah untuknya memulai percakapan duluan, sehingga dikelasnya dia terkucilkan terkadang dia dijadikan babu dan dibully, kasian sekali.

........

Sekelompok siswa tampan itu pergi ke rooftop yang sudah menjadi markas mereka bertujuh di sekolah, Mereka membuka kaleng soda yang sempat mereka beli dikantin tadi sebelum ke rooftop.

"Nanti kita latihan basket di rumah gue, buat persiapan takut si haruto tiba-tiba nantang kita" ucap jay, "gue ga habis pikir kenapa mereka suka nyari masalah sama kita" ucapan sunghoon yang membuat mereka berpikir, sebenarnya awal masalah mereka dari perebutan ketua basket antara asahi dan jay tapi jay yang menang dan menjadi ketua basket. Teman teman asahi yaitu haruto, jaehyuk, yoshi, yedam, doyoung, dan junghwan tak terima jika bukan asahi ketuanya dan sejak itu mereka bermusuhan, geng yang diketuai haruto itu selalu ingin merebut apapun yang enhypen punya. Ya geng yang diketuai jungwon itu bernama enhypen dengan anggota yaitu heeseung, jay, jake, sunghoon, sunoo dan ni-ki.

"Sudahlah terserah mereka" ucap ni-ki sambil menyugar rambutnya ke belakang memecah keheningan diantara mereka karena sibuk berpikir dari tadi. "Sekalian nanti ke markas buat party, mau? Biar fresh gitu" semuanya menganggukkan kepala tanda setuju mendengar usulan jake sebelum mereka beranjak pergi ke kelas karena bel masuk sudah berbunyi.

.......

KRINGG!!

Jinyoung melihat satu persatu teman sekelasnya pergi menuju kantin, hanya tinggal dirinya dan beberapa siswa dikelasnya. Jinyoung membuka tasnya dan mengeluarkan kotak makan berisi bekal yang ia buat tadi pagi dan mulai memakannya, namun minji, mina dan yura menahannya untuk tidak memakan bekalnya itu.

Sebenarnya jinyoung tau maksud minji dan teman temannya itu, dia tau akan dijadikan babu untuk beli beli ke kantin tapi jujur jinyoung sangat lapar karena tadi pagi dia lupa sarapan dan untungnya dia menyiapkan bekal sebelum mandi.

"Minji-ya biarkan aku makan dulu, aku sangat lapar karena tadi pagi lupa sarapan, kumohon" jinyoung memohon agar dibiarkan makan terlebih dahulu, namun minji dan teman temannya kesal karena jinyoung tidak menurut, mina malah menarik jinyoung hingga jinyoung berdiri dan mencengkram rahang jinyong "jika kau tak menurut maka lihat saja apa yang akan ku perbuat" kemudian mina melepas cengkramannya pada jinyoung secara kasar, minji dan teman temannya sangat tidak berperasaan.

Mau tak mau jinyoung pergi ke kantin untuk membeli apa yang minji dan teman temannya inginkan. Dari tempat duduk lain seorang laki-laki menatap mereka geram dan juga menatap gadis polos itu kasihan.

Dan sepertinya ia penasaran seperti apa gadis polos tadi, walaupun mereka sekelas tapi gadis polos itu jarang berinteraksi sehingga dia tidak mengenalnya, perlahan laki-laki tampan itu tersenyum tipis.






.......











Jika ingin jujur apakah jinyoung suka sekolah? Jawabannya iya, dia suka sekolah namun dia tak suka orang-orang yang ada di sekolah, bukan tak suka keramaian tapi tak suka cara mereka memperlakukannya.

Jinyoung selalu saja diperlukan seenaknya seperti saat ini dia tengah mengantri di kantin bukan untuknya, tapi untuk membeli makanan yang minji dan teman temannya suruh. Sungguh dia sangat lapar tapi dia harus menurut agar tak disakiti oleh mereka.

Setelah selesai membeli makanan yang disuruh minji dan teman temannya, jinyoung menyerahkan makanan itu kepada minji dan kembali ke bangkunya untuk memakan bekalnya yang tadi sempat tertunda.

Jinyoung sedikit mengedarkan pandangannya ke seluruh isi kelas, hanya melihat-lihat namun tak sengaja matanya bertemu dengan sepasang mata laki-laki populer disekolah ini yang juga menatapnya.

Jinyoung langsung memutuskan kontak mata dan kembali fokus menikmati pemandangan dari jendela disampingnya, bukan dia salting dan lain lain, tapi karena sepasang mata itu sangat tajam walaupun ia tau orang itu tak berniat memberinya tatapan tajam hanya bentuk matanya yang tajam.



















































Who is he?

















































Jangan lupa vomment oky!
Menghargai orang lain itu penting agar dirimu juga dihargai.
Semoga suka🤗

Papayyy!!

LOVE STRUGGLE~Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang