Salah satu platform e-learning yang populer dan banyak digunakan dalam pembelajaran si masa pandemi ini adalah Edmodo. Edmodo merupakan platform pembelajaran berbasis jejaring sosial yang diperuntukan untuk guru, siswa dan orang tua.
Edmodo didirikan pada tahun 2008 oleh Nicolas Brog dan Jeff O'Hara. Edmodo adalah sebuah platform Microblogging yang secara khusus dikembangkan dan dirancang untuk digunakan oleh guru dan siswa dalam suatu ruang kelas. Edmodo menyediakan cara yang aman dan mudah untuk berkomunikasi dan berkolaborasi antara siswa dan guru, berbagi konten berupa teks, gambar, links, video, maupun audio. Edmodo juga menampilkan menu dalam konten khusus berupa nilai, kuis, acara kegiatan, penugasan dan poling yang hanya dapat dibagikan oleh guru.
Edmodo bertujuan untuk membantu pendidik memanfaatkan fasilitas social networking sesuai dengan kondisi pembelajaran di dalam kelas. Di masa pandemi, edmodo merupakan salah satu bentuk teknologi informasi yang mendukung upaya menuju pendidikan abad 21 di mana sistem pembelajaran yang sebelumnya dilakukan secara konvensional bisa beralih atau digabung dengan metode daring.
Edmodo bisa diaksesmelalui webnya secara langsung atau bisa juga mengunduh aplikasinya diplaystore melalui smartphone atau iphone. Bagi pengguna yang baru menggunakanedmodo akan mudah memahaminya karena tampilannya mirip dengan media sosialkhususnya facebook.
Adapun kemudahan-kemudahan yang ditawarkan oleh edmodo adalah :
· Bisa mengedit profile picture dan nama.
· Tampilan yang sama seperti facebook jadi mudah digunakan
· Assignment yang dapat diposting guru sebagai PR (pekerjaan rumah) / tugas.
· Pengaturan jadwal event-event penting.
· Tidak memerlukan server disekolah.
· Free dan diakses secara online
· Dapat diakses dimana pun dan kapan pun.
· Edmodo dapat diaplikasikan dalam satu kelas atau pun satu sekolah.
· Edmodo dapat digunakan bagi siswa, guru, dan orangtua siswa dalam mengontrol pembelajaran.
Berikut adalah panduan untuk membuat akun dan membuat kelas dengan menggunakan platform edmodo versi web, silakan langsung klik tautannya https://new.edmodo.com/
Untuk Smartphone bisa melalui playstore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.fusionprojects.edmodo
a. Membuat Akun Guru
KAMU SEDANG MEMBACA
APLIKASI e-LEARNING DI MASA PANDEMI COVID-19
Non-FictionDi Masa pandemi Covid-19, guru dituntut untuk kreatif agar siswa tidak mengalami kebosanan dalam pembelajaran. Sehingga guru hendaknya mampu memilih aplikasi pembelajaran yang cocok untuk digunakan, sehingga tujuan pembelajaran tercapai sesuai denga...