•GLASS BOX•
•TIKAR•
"Nak mau ngapain?" Tanya sang ibu kaget melihat anak sulungnya pagi-pagi buta sudah ada di depan kulkas seperti mencari sesuatu.
"Oh ibu. Aku mau masak bu." Kata taehyun sembari menutup kulkasnya.
"Masak? Kamu mau makan apa emangnya hari ini? Biar ibu masakin." Kata sang ibu sambil pergi mengambil sesuatu di kamarnya.
"Kamu mau makan apa? Ibu beliin bahannya di tukang sayur." Kata ibu bersiap pergi ke tukang sayur yang sebentar lagi berhenti di depan rumah mereka karena kebetulan rumah Taehyun bersebelahan dengan gang kecil yang memudahkan tukang sayur menjangkau area lain dengan lebih cepat. Maka dari itu si tukang sayur biasanya mangkal di depan rumah taehyun.
"Terserah sih bu tapi kalau masak jangan terlalu banyak minyaknya." Kata Taehyun memberi saran.
"Kenapa?"
"Uhm aku mulai ikut training di gym sekolah bu. Dan nutritionist ku kasih saran buat makan yang jangan terlalu banyak lemaknya." Kata taehyun agak ragu,ia takut dipandang aneh oleh ibunya.
"Nutritionist itu apa?" Tanya sang ibu bingung.
"Ahli nutrisi. Orang yang bikin rencana makan buat orang lain biar apa yang dimau dari si orang yang tanya ini bisa tercapai." Kata taehyun berusaha menjelaskan semudah mungkin agar ibunya paham.
"Oh gitu tah."
"Jadi kamu mau direbus aja gitu?Atau gimana?" Tanya sang ibu masih kebingungan tentang maksud taehyun.
"Ibu hari ini mau masak apa emangnya?" Tanya Taehyun.
"Mau bikin telur balado sama tumis kangkung. Adikmu yang minta masak itu hari ini." Kata sang ibu menjawab.
Taehyun tampak berpikir bagaimana ia harus mengatasi permasalahannya. Saran dari nutrisionistnya mengatakan kalau ia perlu mengendalikan kalorinya terutama kalori yang didapat dari lemak.
Saat ia bertanya,baik pada beomgyu atau hongseok juga pada nutrisionistnya mereka bertiga mengatakan kalau dirinya boleh memakan makanan yang berbumbu asalkan kalorinya dihitung dengan teliti. Sedangkan dirinya sendiri tak terlalu paham dengan cara menghitung kalori yang dihasilkan oleh bumbu masakan seperti bumbu yang dipakai dalam telur balado.
Belum lagi kalau ibunya memasak telur balado biasanya telur rebusnya masih digoreng lagi sebelum dicampur bersama bumbunya.
Setelah berpikir sejenak akhirnya ia memutuskan.
"Telurnya jangan digoreng bu,ibu habis rebus telurnya langsung dimasak aja. Minyaknya dikurangi kalau bisa." Kata taehyun panjang lebar.
"Iya terus tumis kangkungnya juga pakai minyak loh,masa mau gak pakai minyak soalnya nanti gak sedep rasanya."
"Ya kalau yang itu boleh." Kata Taehyun.
"Kamu mau makan aja ribet banget sih. Yaudah kamu mandi aja sana atau tidur lagi sebentar,masih jam segini." Kata sang ibu saat melihat jam dinding masih menunjukkan jam 4 pagi.
"Aku mau lari pagi aja bu."
"Yaudah,bagus kalau gitu. Biar kamu gak dikira sama tetangga ibu pingit kamu."
"Yaudah aku mau siap-siap dulu bu." Taehyun lalu pamit pergi ke kamarnya.
"Anakku udah besar ternyata." Kata sang ibu pelan sebelum ia pergi ke luar rumah karena tukang sayur sudah mulai berteriak-teriak memanggil pelanggannya.
KAMU SEDANG MEMBACA
GLASS BOX | BEOMTAE [END]
Teen Fiction(Slow Update!) Taehyun merupakan siswa baru di Hybe School. Dirinya beruntung bisa masuk ke dalam sekolah yang prestige dan bergengsi seantero Indonesia. Namun dirinya juga merasa takut. Takut tidak memiliki teman dekat. Sudah bertahun-tahun ia hidu...