Jachéndra Anthonio, lelaki yang lebih sering dikenal dengan sebutan 'si ular hitam' karna sifatnya yang egois dan tak patut ditiru bagi kalangan masa kini.
Sama dengan sebutannya, ular hitam memiliki arti pertanda buruk, dimana Jachéndra yang selalu menjadi pembawa berita yang tidak enak di dengar.
Bukan itu saja, bahkan Jachéndra pun bisa menjadi sebuah 'kabar buruk' karna kelakuannya yang tak pernah berfikir panjang saat melakukan sesuatu.
Terlalu nekat, emosional, dan manipulatif, Si Ular Hitam.
•
•
•"Nona, perkenalkan saya Jachéndra Anthonio, siapa namamu?" Ucapnya.
Emmilah diam, sama sekali tidak menjawab bahkan menatap manik milik Jachéndra, gadis itu hanya menunduk.Pria itu kembali mendekati tubuh Emmilah dan memegang bahu kanan sang wanita. "Kenapa kau diam saja? bisu ya?" Remehnya.
Dengan sekejap Emmilah langsung menatap mata Jachéndra tajam.
Tolonglah, hari ini Emmilah hanya ingin terlihat anggun di depan Yoshef, jangan buat wanita itu memperlihatkan amarahnya.
Dengan gencar, Yoshef segera menghampiri Emmilah dan menarik tubuhnya agar wanita itu berada di belakang punggung Yoshef.
Syukurlah. Jika lelaki itu telat lima detik saja, mungkin Emmilah sudah meluapkan amarahnya pada lelaki bernama Jachéndra dan berubah menjadi monster.
Dengan jarak yang tidak terlalu jauh, Yoshef kini berhadapan langsung dengan Jachéndra.
"Pergilah." Sinis Yoshef.
Mendengar kata-kata itu, Jachéndra menaikan kedua alisnya, terlihat jelas perubahan raut wajah Jachéndra yang awalnya tersenyum remeh kini menjadi serius.
"Mengusir saya?" Tanya Jachéndra tak percaya sambil menunjuk diri sendiri.
"Iya. Saya mengusir anda untuk pergi dari sini." Jawab Yoshef penuh dengan tekanan.
Jachéndra menepuk-nepuk bahu Yoshef sedikit kencang dengan tawanya yang kaku.
"Harusnya kau tahu diri, kau hanya seorang pekerja di toko buku ini, Yoshef." Ujar Jachéndra menunjuk kedua manik Yoshef dengan jari telunjuknya.
"Dan seharusnya kau tahu tata cara berbicara dengan seorang wanita, Jachéndra." Tutur Yoshef.
Jachéndra menghembuskan nafasnya kasar masih tak percaya tingkah laku Yoshef telah berubah.
KAMU SEDANG MEMBACA
1975 ; Yoshinori
RomancePeristiwa lampau pada tahun 1975 yang lebih sering disebut sebagai sebuah tragedi. ©lovaberrys Started : 20 November 2021 End : -