Cigara||01||

4.2K 95 0
                                    

∆

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

∆ ∆ ∆ ∆

Suasana yang cerah serta kicauan burung yang terdengar begitu indah. Jalanan yang begitu ramai banyak anak sekolahan yang berlalu lalang serta beberapa pekerja. seorang perempuan yang sedang berjalan di trotoar dengan wajah yang begitu ceria. Ia berjalan seraya bersenandung kecil dengan tangan yang di sedekapkan. Tak lama ada mobil berhenti tepat di samping perempuan tersebut membuatnya menghentikan langkahnya dan menoleh ke arah mobil tersebut. Kaca mobil di turunkan terdapat seorang perempuan yang tersenyum sumringah seraya melambaikan tangannya mengajak dirinya untuk masuk. Ia pun menurutinya dan segera masuk ke dalam mobil tersebut.

"Lo kok Jalan sih, emang mobil lo mana? " Tanya perempuan tersebut yang bernama Adara.

Adara Gabriella merupakan sahabat dari Cia, ia mulai berteman dengannya sewaktu awal masuk sekolah SMA GENTALA. Ia mempunyai sifat yang humoris dan banyak bicara tetapi ia akan merubah sifatnya jika ada seseorang yang membuatnya tidak nyaman.

"Mobil gue masih di bengkel, gara-gara di bawa sama sepupu gue jadi sering mogok males gue kalo mau minjemin lagi" Jawab Cia dengan ekspresi cemberut.

"Terus ngapain lo minjemin" Ucap Dara seraya menancap gasnya.

"Kalo bakal kayak gini mana mau gue minjemin! " Seru Cia.

"Btw si Elen udah berangkat belum? " Lanjutnya seraya mengaca di spion depan.

"Elen baru otw, tadi gue nelfon dia mau bareng nggk eh dianya malah baru bangun tidur ya gue tinggal lah" Ujar Dara masih dalam menyetir.

"Kebiasaan si Elen bangunnya kesiangan terus, di tanya pasti begadang tapi jam 7 udah ngimpi aneh memang nih temen lo" Ungkap Cia.

"Temen lo juga kali" Timpal Dara.

_-_-_

Sesampainya mereka di SMA GENTALA yang merupakan  sekolah ternama dengan gedung yang menjulang tinggi serta pekarangan yang cukup luas. Ada beberapa mobil yang sudah terparkir rapih termasuk mobil yang di gunakan Dara dan Cia. Mereka turun dari mobil bersamaan dengan Elen yang baru sampai.mereka berjalan beriringan dengan ciri khas nya yaitu rambut yang sedikit berwarna, Dara dengan rambut yang berwarna hitam campur coklat, Elen dengan rambut coklat dan Cia dengan rambut coklat bercampur warna putih tulang serta poni tipisnya.

" Gue udah bosen tau dengan tatapan mereka semua yang terlalu norak saat melihat kita " Celetuk Dara seraya mengibaskan rambutnya yang sedikit ia ikal.

"tatapan kayak gitu udah jadi sarapan bagi gue, gue malah pengen cepet-cepet pulang " Celetuk Elen bersamaan dengan menguap.

"Baru aja kaki lo nginjak nih lantai sekolah udah main mau pulang aja, nggk malu lo sama nih lantai" Ujar Cia.

CIGARA (End)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang