Gus Izra imamin naufal ya

3.9K 420 55
                                    

Alurnya maju mundur kaya Syahrini!

.

.

.

Naufal terbangun dengan keadaan pusing. Ia menyerengitkan dahi dan berfikir 'ah efek nangis jadi agak pusing' lalu ia menatap izra yang tengah menatapnya.

Ada hening sesaat sebelum akhirnya izra bersuara.

"Udah bangun?" Tanya Izra kepada naufal.

"Umh.. Pusing tapi"

"Mau lanjut tidur?"

Naufal menatap izra sekilas lalu memejamkan matanya lagi. Setelah di fikir-fikir naufal tengah tertidur dengan lengan izra sebagai bantalannya.

"Jam berapa emang?"

Izra melirik naufal yang memejamkan matanya dan semakin mendekat ke arahnya. Pada intinya naufal tengan mendusel di lengan izra.

"Udah mau masuk waktu magrib"

Naufal membuka matanya lalu menatap izra dengan tatapan khas bangun tidur. "lima menit sampai azan magrib boleh?"

"Bangun kita siap-siap solat" Kata izra lalu menarik pelan lengannya, dan duduk.

Naufal cemberut lalu ikut terduduk dan menguap "tapi lo imamnya ya zra?"

"Kenapa gua?"

"Kan lo Seorang Gus"

Izra menaikan alis bingung "apa hubunganya?"

"Karna lo seorang Gus pasti hafalannya banyak, jadi Gus Izra imamin naufal ya"

"....."

Mendengar perkataan naufal dengan nada agak manja membuat izra harus banyak beristigfar.

Tanpa banyak kata. Izra bangun dari duduknya lalu berjalan ke kamar mandi, tujuannya untul berwudhu dan menenangkan fikiran.

Sementara naufal kembali tiduran tanpa tau keadaan yang tengah izra alami.

Sunggu ironis.

.

.

.

Azan magrib telah berkumandang dari sepuluh menit yang lalu. Kini izra dan naufal tengah menjalankan ibadah wajib.

Sebenernya naufal di paksa Izra solat. Naufal itu bukan manusia yang terlalu agamis, solat masih suka bolong.

Kalo kata Izra gini 'Bisa-bisanya lo banyak ngeluh gak adil padahal panggilan allah yang cuman sebentar aja lo tinggalin. Ngakunya hamba tapi bersikap layaknya tuan. Padahal makhluk yang di ciptakan tapi bertindak layaknya sang pembuat. Hina banget jadi makhluk'

Sebenernya makna izra itu simpe 'ngaku hamba kok lalai dalam menjalankan ibadah, padahal itu udah di ringankan. Tapi kalo ada masalah paling gercep bilang allah gak adil'

Dan dari sinilah asal muasal naufal mulai rajin solat, bahkan sampai baca Al-Qur'an.

karna main sama Izra jadi mulai rajin Sholat kadang baca Qur'an itu juga cuman juz 30.

Maklum Izra tuh agak buta sama huruf Hijaiya, kadang Ha. Ja. dan Kho suka kebalik.

Jadi gini dia bisa baca Juz 30 Karna sering main ke rumah Izra, dan Izra nyetel murotal jadilah dia mulai bisa sedikit.

"Asalamuallaikum warahmatullah" ucap Izra pelan lalu ia menengok ke arah kanan.

"Asalamuallaikum warahmatullah" Lanjut Izra dan menengok ke arah kiri.

GUS IZRA ( TAMAT )Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang