dark forest

611 126 6
                                    

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.



























Riki melompat dari pohon ke pohon di malam hari. Ia masih belum mendapatkan bendera dan kini Jungwon tidak bisa di hubungi.

Kemungkinan radio komunikasi mereka rusak karena beberapa hal.

Riki bertemu dengan beberapa pelatih di perjalanan, tapi terlalu banyak murid yang menyerang dan dirinya tidak ingin membuang waktu untuk memperebutkan bendera.

Pasti ada banyak pelatih yang membawa bendera bukan?


Terlebih lagi, ia ingin bertemu dengan Jungwon.

Ia mendeteksi seorang murid yang berlari tidak jauh darinya.
Entah siapa itu, mungkin dia menemukan pelatih? Riki masih punya banyak kekuatan untuk bertarung di malam hari.

Berlari dan melompat sana sini sudah bukan menjadi halangan yang membuatnya kehabisan tenaga.

Sunghoon.

Murid yang sedang berlari dihadapannya itu Sunghoon.

Langkahnya mendadak terhenti, begitupun dengan Riki.
Sunghoon menatap balik padanya lengkap dengan raut wajah cukup ketakutan.

"Kau merasakannya?"

"Huh?"

"Kakodaimon"








____









Di dunia ini, iblis terbagi menjadi banyak hal. Seperti makhluk pada umumnya, tentu iblis pun memiliki hal baik dan buruk.

Jumlah iblis itu setengah dari populasi manusia, tapi kekuatan mereka bisa lebih dari manusia itu sendiri.

Riki terlahir dari keluarga iblis yang lebih menyukai kedamaian di dunia dan percaya jika semua makhluk hidup itu bisa hidup berdampingan.

Ada juga iblis yang merasa jika dirinya lebih baik daripada semua makhluk yang ada di dunia. Mereka biasa memangsa yang lemah dan manusia adalah target utama.
Semakin banyak mereka memangsa manusia, maka mereka akan menjadi semakin kuat.

Iblis yang sering memangsa manusia disebut kakodaimon.

Sebenarnya iblis tidak harus memangsa manusia untuk melanjutkan hidupnya. Iblis bisa memakan apapun untuk tetap hidup, tapi jika mereka memilih untuk memangsa manusia memang akan memiliki kekuatan yang lebih dibanding iblis biasanya.

Kakodaimon sendiri tidak sering memunculkan wujudnya di tempat manusia sering berkumpul karena memiliki konsekuensi tersendiri, yakni mati oleh para pemburu iblis.

Kakodaimon hanya bisa mati karena pedang para pemburu iblis dan juga sinar matahari.

Dan untuk para iblis yang tahan terhadap sinar matahari, itu karena mereka tidak pernah memangsa sesama makhluk hidup.

Blessed-cursed | Eden Of WhisperTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang