Tidur

11 1 0
                                    

Jiwa yang lelah butuh istirahat

Raga yang hampir mati sekarat

Tidurlah dengan kecepatan mu dalam dunia yang tak mempunyai sekat

Maka bangunlah dengan diri yang penuh dengan semangat


Malam menjadi teman untuk bercerita tentang hari ini maupun esok tiba

Jangan iri hati pada manusia yang berhak untuk bahagia

Jangan iri dengki pada matahari yang menyinari kehidupan mereka

Pecayalah esok pasti jauh akan lebih sempurna

Jangan berhenti berkarya

Teruslah menari-nari di atas aksara dunia

Dengan begitu kita akan menyatu dalam kisah nyata


Tidurlah hai kawan

Hari ini begitu berat untuk kau lawan

Dirimu telah lelah kesusahan

Dan ucapkan selamat jalan

Figuran BuramTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang