🍒WAKTU HARAM UNTUK SHOLAT🍒

1 0 0
                                    

Di dalam fiqih Islam ditentukan adanya beberapa waktu di mana seseorang tidak diperbolehkan melakukan shalat di dalamnya.

Jika diperluas maka ada lima. Yaitu:

1. Setelah subuh sampai matahari terbit.

2. Setelah 'Ashar sampai matahari menguning (hampir tenggelam).

3. Saat matahari berada di tengah hingga tergelincir (± 10 menit sebelum adzan)

Waktu istiwa adalah waktu di mana posisi matahari tepat di atas kepala. Pada saat matahari berada pada posisi ini diharamkan melakukan shalat. Perlu diketahui bahwa waktu istiwa sangat sebentar sekali sampai-sampai hampir saja tidak bisa dirasakan sampai matahari tergelincir. Keharaman melakukan shalat di waktu ini tidak berlaku untuk hari Jumat. Artinya shalat yang dilakukan pada hari Jumat dan bertepatan dengan waktu istiwa diperbolehkan dan sah shalatnya.

4. Dari terbitnya matahari hingga ketinggian tombak

Waktu haram shalat yang pertama ini dimulai sejak mulai terbitnya matahari sampai dengan meninggi sekira ukuran satu tombak. Dalam rentang waktu tersebut tidak diperbolehkan melakukan shalat. Namun bila posisi tinggi matahari sudah mencapai satu tombak maka sah melakukan shalat secara mutlak.

5. Sejak menguningkan matahari jadi benar-benar tenggelam.

Berdasarkan hadits yang diriwayatkan oleh Imam Muslim:

ثَلَاثُ سَاعَاتٍ كَانَ رَسُولُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَنْهَانَا أَنْ نُصَلِّيَ فِيهِنَّ، أَوْ أَنْ نَقْبُرَ فِيهِنَّ مَوْتَانَا: «حِينَ تَطْلُعُ الشَّمْسُ بَازِغَةً حَتَّى تَرْتَفِعَ، وَحِينَ يَقُومُ قَائِمُ الظَّهِيرَةِ حَتَّى تَمِيلَ الشَّمْسُ، وَحِينَ تَضَيَّفُ الشَّمْسُ لِلْغُرُوبِ حَتَّى تَغْرُبَ

Artinya: Ada tiga waktu di mana Rasulullah SAW melarang kita shalat dan mengubur jenezah di dalamnya: ketika matahari terbit sampai meninggi, ketika unta berdiri di tengah hari yang sangat panas sekali (waktu tengah hari) sampai matahri condong, dan ketika matahari condong menuju terbenam hingga terbenam.

Singkatnya, waktu terlarang di dalamnya adalah tiga. Yaitu:

1. Setelah sholat shubuh sampai matahari terbit setinggi tombak.

2. Setelah shalat Ashar hingga matahari terbenam.

3. Ketika matahari berada di tengah sehingga tergelincir ke barat.

sumber

https://www.asholat.com/2016/08/waktu-yang-dilarang-untuk-sholat-dan.html

https://islam.nu.or.id/shalat/lima-waktu-yang-diharamkan-shalat-n3gQC

SEMOGA BERMANFAAT 😊😊😊

❤️16 MEI 2022❤️

Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: May 16, 2022 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

ILMU AGAMA ISLAMTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang