🌾4.Ekstrakurikuler Olimpiade🌾

47 13 4
                                    


Vote + Koment + Follow + Share.

Kalau ada typo silahkan d koment yaa..

Happy Reading.

(灬º‿º灬)♡

∆∆∆

Akhirnya enam kelompok terakhir telah selesai bertanding estafet, lalu hasil akhirnya diumumkan oleh Pak Janu bahwa tanding estafet antar kelas ini dimenangkan oleh kelompok kelas Shimâ.

Pak Janu pun menutup pembelajaran olahraga dengan memerintahkan para murid melakukan pelemasan terlebih dahulu setelahnya jam olahraga pun berakhir, lalu dipersilahkan untuk mengganti pakaian maupun beristirahat sehingga semua murid dilapangan membubarkan diri pergi dari lapangan menuju masing-masing tempat yang akan mereka tuju.

Shimâ menghela nafas panjang setelah berakhirnya jam pelajaran olahraga, lalu Gisha yang berdiri di samping Shimâ terlihat mengipasi wajah sambil mengeluh kepanasan ingin cepat-cepat berdiam dikelas. Sedangkan Hanie telah pergi menuju toilet menemani Mizwa yang mengoceh ingin buang air kecil.


***

Mading.

Sekarang Shimâ tengah berdiri didepan sebuah majalah dinding di sekolahnya dengan tampilan wajah datar dan serius membaca setiap kata yang terdapat dikertas didepannya, Shimâ bergumam kecil diiringi suara ketukan jari-jemari tangannya yang mengetuk-ngetuk dinding Mading.

Dengan wajah yang fokos menatap kertas didepannya Shimâ dibuat berdecak kesal dengan daftar sejumlah ekskul yang terdapat disekolahannya ini, tiba-tiba saja dirinya sedikit merasa emosi memikirkan ekskul wajib apa yang harus ia pilih. Dia bingung ingin masuk ekskul apa karena tidak ada yang menarik dimatanya, dari sekian banyak ekskul dihadapannya ini.

Berhubung ekskul sangat diwajibkan untuk seluruh murid disekolah ini, Shimâ memutuskan akan mengikuti ekskul yang kemungkinan paling sedikit peminatnya diantara ekskul lainnya.

Shimâ pikir itu adalah keputusan yang paling bagus dibandingkan jika dirinya mengambil ekskul yang sangat banyak peminatnya.

Akhirnya Shimâ telah memutuskan ekskul yang akan ia ikuti dan itu jatuh dihari kamis sebagai hari kegiatan ekskulnya. Hari yang tidak terlalu buruk untuk melakukan kegiatan pikir Shimâ.

Ekstrakurikuler pilihan Shimâ adalah..

Ekskul MBFK, yaitu singkatan dari Matematika, Biologi, Fisika, dan Kimia atau bisa juga di sebut ekskul olimpiade.

Sedikit penjelasan dari ekskul olimpiade adalah ekskul khusus untuk murid yang menguasai, dan memiliki minat tinggi terhadap empat mata pelajaran di atas ataupun salah satunya.
Syarat masuk ekskul olimpiade cukup ketat antara lain:
• test tertulis, nilai raport dan beberapa test lainnya.
Sistem ekskul ini adalah sistem individu dan berkelompok.

Jika jadwal ekskul individu maka mereka akan bersaing secara individu, begitupun sebaliknya ketika jadwal berubah menjadi berkelompok maka mereka diharuskan bersaing secara berkelompok. Tujuannya untuk meningkatkan kualitas dan kemampuan para murid serta mempermudah proses seleksi murid sebagai perwakilan dari sekolah dalam mengikuti lomba-lomba olimpiade.

Shimâ rasa dirinya memiliki penguasaan dan minat cukup tinggi di empat mapel tersebut, kalau begitu Shimâ harus menyiapkannya mulai sekarang agar nanti lolos test memasuki ekskul tersebut.

Setelah dari mading Shimâ memutuskan untuk pergi dan kembali menuju kelas, karena tidak ada lagi yang akan ia lakukan setelah ini, maka dari itu lebih baik dirinya berdiam diri dikelas sambil menunggu pembelajaran selanjutnya dimulai.

Mungkin ikut menggosip dengan Gisha, Mizwa, dan Hanie tidak terlalu buruk pikir Shimâ atau lebih tepatnya menjadi seorang pendengar dari obrolan mereka bertiga.

"Pff.."

Shimâ menahan tawa kecil yang nyaris hampir keluar dari mulutnya, dirinya tersadar dengan fakta bahwa ia memiliki dua teman baru selain Gisha sekarang, ia pikir dirinya hanya akan memiliki satu orang teman saja tetapi malah bertambah dua, hal tersebut mampu membuatnya tergelitik dan mengejutkannya.

Saat hampir sampai dikelas langkah Shimâ terhenti untuk sesaat dengan menatap beberapa meter didepannya, terdapat sekumpulan anak laki-laki yang berkumpul tepat disebelah kelasnya.

Bukankah mereka anak laki-laki populer disekolah ini? dia tidak lupa bahwa kumpulan anak laki-laki didepannya itu yang menghampiri Sindy saat membully dikantin kemarin.

Membuang nafas cukup panjang Shimâ pun melanjutkan langkah kakinya untuk menuju kelas.

"Aku tidak perduli dengan mereka.." batin Shimâ.

Shimâ pun melangkahkan kakinya dengan santai melewati sekumpulan anak laki-laki didepannya dengan wajah yang datar seperti biasa serta pandangan yang lurus kedepan.

Saat Shimâ akan memasuki kelasnya tiba-tiba saja dirinya berkontak mata dengan salah satu anak laki-laki di perkumpulan tersebut, posisi badan anak laki-laki tersebut sedikit menghalangi jalan Shimâ masuk kedalam kelas, dan hal tersebut membuat keduanya berkontak mata beberapa detik sebelum dia menyingkirkan badan dengan sendirinya memberikan jalan untuk Shimâ.

"Cewek yang lewat tadi murid baru apa murid lama sih? kaya asing banget muka itu cewek tapi buset cantik.." celetuk salah satu cowok di antara para siswa lainnya setelah Shimâ masuk kedalam kelas.

"Oh yang lewat tadi ya, dia emang murid baru beberapa bulan yang lalu. Pindahan dari Jepang kalau nggak salah, namanya Shimâ satu kelas sama gue.." ucap Dhiou ketua kelas Xl Ipa 3

"Dia darah asli Jepang?" tanya anak laki-laki didepan Dhiou.

"Nggak, dia darah campuran Indonesia sama Jepang.." jawab Dhirga yang berhenti didepan pintu kelasnya, tadinya ia berniat ingin masuk kedalam kelas sebelum terhenti ketika mendengar pertanyaan dari salah satu temannya itu.


"Oh oke Dhir." sahut laki-laki yang tadi bertanya.

"Baru kali ini gue lihat itu cewek.."

"Iya gue juga.."

"Yahh dia emang jarang keluar kelas, paling-paling cuma ke kantin itupun kalau dia nggak bawa bekal. Biasanya sama Gisha.." sambung Dhiou yang menyampaikan sedikit info yang dia tau.

"Oh dia temannya si Gisha ya.." gumam lelaki berlesung pipi disebelah Dhiou.

Angkasa hanya menyimak obrolan teman-temannya begitupun orang disamping Angkasa. Dia hanya diam sedari tadi tidak tertarik dengan apa yang sedang dibicarakan oleh teman-temannya, dia adalah Xavier sahabat Angkasa yang tidak sekolah beberapa hari yang lalu.

∆∆∆


Alasan lama gk Update cerita ini gara" part cerita yg aku buat ketukar sendiri posisinya, berkali-kali d coba ttp ketukar trus posisi part-nya. Greget+kesel akhirnya berhenti nulis buat sementara trnyta keterusan.

Kira" ada yg prnh?

Jangan lupa!
Vote + Koment + Follow + Share.

Terimakasih.

Senin,09 Januari 2023


EDELWEISSTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang