#fantasi kontemporer
Prompt: Buat cerita dengan latar revolusi di Inggris
AN: Ini bisa dibilang berkaitan sama cerpenku yang berjudul 'Mengheningkan Cipta untuk Haru' dalam kumpulan cerpen 'Bibliosmia'. Temanya tentang iluminati, dengan politik yang cukup kental. Siapa tahu mau mampir.
***
Setelah perang berakhir dan masing-masing malaikat kembali bertugas seperti biasanya, Dwika justru mendapat sebuah kabar bahwa iluminati yang dilambangkan sebagai perwujudan Lucifer masih menyebar di penjuru dunia.
Kejadian itu bermula dari revolusi industri setelah era kegelapan. Munculnya era pencerahan sebagai gerakan pemulihan industri, diwujudkan dengan berdirinya iluminati untuk menuju jalan pembawa cahaya.
Akan tetapi, jalan tersebut justru menjadi induk dari segala kriminalitas. Sebagai sosok malaikat, Dwika juga tidak bisa menghancurkan iblis macam Lucifer dengan hakikat kehidupan abadi.
Sambil menatap sendu dunia manusia, ia bergumam, "Pada akhirnya kegelapan dan kesucian berjalan seimbang. Akan selalu ada rantai kejahatan, tetapi aku akan selalu dan selalu bertugas untuk kebajikan."
"Ya, dunia akan seimbang dengan hitam dan putih." Untuk pertama kali, kedua malaikat itu berada dalam satu pemikiran. Trisaka sudah melihat sisi tergelap dunia di antara kematian, jelas pengalamannya jauh lebih besar dari yang malaikat lainnya ketahui.
KAMU SEDANG MEMBACA
Dwika
Short StorySaat periode kedua semesta telah tiba, Dwika diutus turun ke bumi oleh Roh Kudus untuk menjalankan tugasnya sebagai malaikat penyelamat manusia. Melalui catatan ini, ia membagikan kisah-kisah awalnya dalam bertugas selama 30 hari ke depan. Catatan:...