Cp#2 Berteman

3 0 0
                                    

Meskipun aku hanya bisa mengenal nya selewat, aku tetap senang.

Namanya Fahri Mahendra. Ternyata dia adalah mahasiswa dengan jurusan yang sama denganku namun kami berbeda kelas. Aku tak tau banyak tentangnya. Tapi yang ku tau, dia adalah anak kota dari provinsi paling barat pulau jawa. Pantas saja sejak pertama ku lihat dia memang memiliki style yang agak berbeda dari kami. Dia unik, trendy, berkulit putih dan ... tampan.

"Ahhhh mana bisa aku menyukai orang seperti dia.. tolonglah sadar diri. Kita seperti bumi langit, jadi ayo cukup dekati dia sebagai teman saja. Tidak lebih.."

Yaaa begitulah kira-kira yang selalu ku ucapkan dalam hati tiap kali melihatnya.

Tanpa ku sadari ternyata takdir membantu ku untuk lebih dekat dengannya. Tiba-tiba entah bagaimana aku di tunjuk menjadi sekretaris di organisasi tersebut, dan dia menjadi wakil ketua nya. Aneh bukan? akhirnya sejak itu kami jadi sering bertemu dan mulai bertukar kontak. Yaa meskipun ini masih awal, aku masih memiliki perasaan canggung tiap mengobrol dengan nya.

Semakin ku kenal ternyata dia tidak se-cool itu hahaha. Dia cukup asyik untuk di ajak bicara & tipikal social butterfly yang membuat banyak orang senang berteman dengan nya.

Tidak lama dari situ aku mendapat rumor bahwa dia sudah memiliki pacar di tempat asalnya, ya mungkin bisa dibilang mereka LDR. Tapi ya sudahlah, aku juga sudah tidak terlalu memikirkan nya karna aku sudah memantapkan hati hanya ingin berteman baik dengan dia.

Kami memang sudah sedikit mengenal tapi kami belum dekat, bisa dibilang ini hanya pertemanan berdasarkan kebutuhan bisnis. Tapi bukan bisnis sungguhan, maksudku ini hanya karena kita berada di satu organisasi yang sama.

Seiring berjalan nya waktu aku mulai membiasakan diri dan kehilangan rasa itu..

[continued]

Friendzone Out of ZoneTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang