Salam hangat dari Win untuk para Readers tercinta
Jangan lupa makan hari ini
Jangan lupa like dan komen, dan juga jangan lupa rekomendasikan cerita ini pada teman-teman kalian
'Selamat Membaca'
Pagi ini para penghuni kos Dream127 sarapan bersama karena ini hari Minggu. Jika hari biasa maka mereka tidak ada waktu untuk makan bersama karena jadwal perkuliahan mereka yang tidak sama
"Bang doyoung mana?" tanya Jungwoo pada yang lain.
"Loh iya, Doyoung nggak ada," Johnny ikut menimpali.
"Masih tidur mungkin, dia habis begadang. Semalam dia chat gue, katanya pusing ngerjain tugas," ucap Taeyong sambil menyajikan makanan yang dia masak bersama Taeil.
"Makan yang banyak." Taeyong memberikan ayam goreng pada piring Jisung sambil tersenyum. Jisung hanya tersenyum tipis lalu mengangguk.
"Bungsu harus makan yang banyak. Lo baru semester awal, harus banyak makan biar nggak stress." Yuta ikut memberikan sayur pada piring Jisung.
"Makasih bang," ucap Jisung lalu menyantap makanannya.
"Doyoung nggak dibangunin kah?" tanya Yuta pada yang lain.
"Iya coba bangunin aja biar ikut makan, kalau udah sarapan nanti biar dia lanjut lagi tidurnya," ucap Taeil.
"Biar gue aja bang yang panggil. Gue juga udah selesai makan." Jaehyun bangkit dari duduknya sambil membawa piring bekas makannya dan menaruhnya pada wastafel cuci piring.
Jaehyun berjalan ke arah kamar Doyoung lalu berhenti di depan pintu kamar Doyoung.
Tok tok tok
"Bang Doy, sarapan bang." Tidak ada sahutan dari dalam. Jaehyun berpikir mungkin Doyoung masih tidur dan tidak mendengar panggilannya.
Tok tok tok
"Bang!! Sarapan dulu bang!!" Jaehyun sedikit menaikan volume suaranya, namun lagi-lagi tidak ada jawaban.
"Tumben amat bang Doy ga cepet-cepet bangun, biasanya tuh orang sensitif banget sama suara," monolog Jaehyun.
Tok tok tok
"Bang!! Bangun elah!! Tumben bener sih lo kek kebo." Lagi-lagi tidak ada sahutan dari dalam.
Jaehyun berdecak kesal karena Doyoung tidak merespon sama sekali padahal dia sudah berteriak.
"Kelamaan anjing... Bang!! Gue buka ya!!?"
Ckleekkk
"Eh buset, kok nggak dikunci pintunya. Gue pikir di kunci. Teledor banget sih bang Doy."
KAMU SEDANG MEMBACA
The Closet Game | NCT 127 × NCT DREAM (On Hold)
Horror(CERITA AKAN DILAKUKAN SAAT SAYA SUDAH TIDAK SIBUK DENGAN SKRIPSI) Cari tahu siapa yang buat permainan ini, kalau udah ketemu, jangan lupa dibunuh ya >V< "Pesen gue cuma dua, kalau lu mau selamat dari permainan ini, jangan pernah buka pintu kalau a...