6

382 21 0
                                    

Melihat atasannya keluar dari dalam mobil, sang sekretaris juga ikut keluar dari mobil dan menyusul sang atasan yang sudah berjalan dengan tenang jauh didepannya.

Sedangkan sang atasan yang kini berjalan dengan tenang tapi tidak dengan tatapan matanya yang menajam serta aura membunuh yang dikeluarkan tambah membuat pria tersebut sangat menakutkan.

Tanpa kata pria tersebut meninju si penculik dengan santai tapi membuat si penculik kehilangan keseimbangan tubuhnya.

Si penculik dan gadis yang didalam dekapannya terjatuh ke aspal lumayan keras, akibat pukulan pria tersebut yang kuat, walaupun terkesan santai.

Tatapan matanya melirik sang penculik dengan tajam nan menusuk sehingga membuat si penculik bergetar ketakutan.

Melirik sebentar ke arah gadis yang masih dengan keadaan pingsan, kini tatapan matanya melirik tajam sekretaris nya untuk melumpuhkan si penculik.

Tanpa banyak kata sang bawahan langsung memberikan suntikan yang sudah berisi sebuah cairan sehingga membuat tubuh si penculik bergetar dan tak lama setelahnya pingsan.

Perlahan namun pasti pria tersebut mengambil tubuh wanita itu dan membawanya masuk kedalam mobil miliknya tanpa mengindahkan perkelahian yang lumayan jauh dari mereka.

Sang bawahan pun ikut membawa sang penculik yang kini sudah tergeletak di aspal dengan tubuh yang sudah di borgol dan di ikat dengan tali serta kepalanya yang ditutupi dengan kain hitam.

Si pria tersebut melihat sebentar antara perkelahian angota penculik dan segerombolan orang berbadan kekar itu.

Mereka pergi dari tempat itu dengan membawa korban penculik dan sang pelaku penculik.

Sedangkan segerombolan orang yang sedang berkelahi tersebut tidak memperhatikan sekelilingnya karena sedang adu jotos satu sama lainnya.

Sehingga pihak dari orang berbadan kekar itu menang melawan dari pihak si penculik.

Mereka melirik satu sama lainnya sebab musuh yang mereka lawan sudah jatuh tumbang dengan tubuh yang babak belur dan pingsan.

Si pemimpin berbadan kekar itu langsung tersadar bahwa sang nona nya sudah tidak ada lagi dilokasi dan itu membuat dirinya marah dan ketakutan.

Marah akibat kelalaian mereka yang tidak bisa menjaga nonanya dengan baik.

Dan ketakutan dengan hukuman yang akan diberikan atasannya akibat dari kelalaian dirinya bekerja yang tidak dapat melakukan nya dengan benar.

"CEPAT CARI NONA MUDA PERTAMA. JANGAN SAMPAI BAJINGANAN TERSEBUT MELUKAI NONA MUDA ATAU TIDAK KITA SEMUA YANG AKAN MATI DITANGAN TUAN DAN NONA MUDA. MENGERTI!!! " Bentakan dari pemimpin yang menyadarkan mereka semua.

Dengan tergesa-gesa mereka melakukan perintah tersebut.

Salah satu dari orang tersebut melihat ada satu mobil yang terparkir ditepi jalan, dan orang tersebut tahu bahwa mobil itu adalah mobil si penculik nona nya.

"Bos ditepi jalan terdapat mobil si penculik" Ucap orang tersebut, sebut saja namanya  juan.

Si bos yang mendengar itu langsung menuju lokasi tempat mobil tersebut.

Akan tetapi ditengah langkah tergesa nya jhon atau yang sering dipanggil bos melihat gelang yang tak asing baginya.

Seketika mata jhon langsung membulat saat tau bahwa gelang tersebut milik nona mudanya.

Dengan tergesa-gesa matanya melihat kanan dan kiri disekitar, dan melihat mobil si penculik masih terparkir seperti tadi.

"Telpon tuan besar ed dan nona muda ed, bahwa nona tertua sudah diculik dan si penculik juga ikut diculik. Jangan banyak berbicara Juan lakukan apa yang aku perintah" Ucap jhon dengan tegas dan dingin.

"Baik" Juan.

"Halo tuan, nona muda pertama diculik bahkan si penculik juga ikut diculik" Ucap tegas Juan dengan takut.

"............. " Tuan besar.

"Ma-aaf tuan besar, akan kami lakukan berbagai hal akan menemukan nona muda tertua dengan keadaan selamat tanpa lupa sedikit pun" Juan,

"............... " Tuan besar.

"Baik tuan besar, kami pastikan nona muda tertua akan ditemukan dengan cepat! " Tegas Juan.

"............... " Tuan besar.

"Baik tuan besar akan kami laksanakan" Tegas Juan.

"Jhon tuan besar sangat marah dan mengancam kita semua apabila nona muda belum juga ditemukan dalam waktu satu jam" Juan.

Jhon yang mendengar ikut juga ikut takut, tapi ini kesalahan mereka yang tidak becus menjaga nona nya dengan benar.

"Temukan nona muda dalam waktu satu jam. Dan kau juan cari lokasi nona muda melalui handphone miliknya, dan kalian semuanya berpencar dan gunakan otak kalian yang cerdas tersebut untuk menemukan nona muda atau tidak nyawa kita semua akan menjadi taruhannya" Seru jhon dengan nada surat yang tegas dan dingin.

"Baik" Ucap serempak mereka semua.

Mereka semua berpencar dan mengerahkan pasukan bawah juga untuk menemukan nona muda mereka yang hilang.

🐰🐣🐻🐹

Sedangkan dirumah yang megah bak istana tersebut atau bahkan dibilang mansion, kini terdapat sosok pria paruh baya yang usianya sudah memasuki kepala 5,tapi tidak menutupi ketampanan dan wibawa miliknya.

Pria paruh baya tersebut sedang duduk di ruangan pribadi miliknya dan sedang memandangi bingkai foto keluarga yang tampak harmonis.

Tatapan matanya menjadi sendu saat melihat figur anak keduanya yang sudah lama hilang akibat kejadian di masa lalu.

Bahkan akibat kejadian tersebut pula keluarganya yang awalnya harmonis kini hancur karena kejadian tersebut yang mengakibatkan keluarganya berantakan.

Bahkan kehilangan anak keduanya membuat mental dan fisik istrinya turun drastis.

Mental istrinya terguncang akibat kehilangannya anak kedua mereka yang begitu mengemaskan.

Fisik istrinya juga ikut drop akibat kehilangan anak kedua mereka, apalagi pada saat itu istrinya sedang mengandung anak ke tiga mereka.

Bahkan pada saat hamil anak ketiga, mental istrinya sudah terguncang karena takut tidak bisa merawat anak keduanya yang pada saat itu masih balita.

Setelah melahirkan anak ketiga istrinya dinyatakan meninggal dunia akibat pendarahan yang parah serta fisik nya yang lemah.

Dalam kurun waktu satu tahun keluarganya diberi cobaan dan ujian yang begitu berat oleh sang Maha Kuasa.

Entah dosa apa dirinya dimasalalu yang mengakibatkan istri dan anaknya pergi meninggalkan dirinya.

Anak pertamanya menjadi lebih dingin, kejam dan tidak memperdulikan siapapun.

Anak keduanya yang sudah lama hilang.

Dan anak bungsunya yang begitu malang akibat kehilangan dua sosok yang begitu dia cintai dan sayangi.

Jangan tanyakan dirinya bagaimana, karena setelah kejadian tersebut dirinya pun juga sudah tidak baik-baik saja. Kehilangan dua orang yang begitu dicintai dalam waktu satu tahun.
.
.
.
.
.
Jangan lupa vote dan coment

Bye bye

MAFIA BOYFRIEND | transmigrasiTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang