2. pertukaran kelas

7 1 0
                                    

Pagi hari, saat ini para murid kelas 10-2 sibuk menggibahi para murid yang katanya akan ditukar kelas dengan kelas 10-2 dan kelas di sekolah lain

"Kira-kira siapa ya yang bakal kesini? Dan dari sekolah mana?" Tanya Asifa kepada Kayla yang sedang termenung itu

Asifa menoleh karena tak kunjung mendapatkan jawaban dari Kayla

"Kay" tegur Asifa menyenggol bahu kiri Kayla dengan bahu kanannya

Tak bergeming, Kayla tetap diam tanpa ada niatan menoleh padanya. Karena kesal, Asifa berteriak disebelah telinga kiri Kayla yang membuat Kayla terkejut bukan main

"KAYLA AFFASYA NAURA!!" teriak Asifa 

Kayla terkejut sehingga hampir terjatuh dari bangkunya, Kayla menoleh menatap Asifa dengan tatapan terkejutnya

"Iya apa?" Tanya kayla masih dengan kondisi terkejutnya 

"Lo dipanggil diam aja, kenapa lo kok ngelamun? Ada masalah lo?" Tanya Asifa dengan tatapan kesalnya

Kayla mengusap telinga kirinya yang terasa mendengung akibat habis diteriaki oleh Asifa

"G-gueee.... Gue gak papa" jawab Kayla gugup, setelah itu dia melipat kedua tangannya di atas meja dan menyelusup kan kepalanya di antara belahan lipatan kedua tangannya

"Cih" Asifa berdecih, dia menatap teman-teman sekelasnya yang masih sibuk membicarakan tentang murid pertukaran kelas itu

"Woy, guru wali kelas datang, bareng beberapa siswa" teriak salah satu siswa yang masuk kedalam kelas dengan sedikit berlari

"Berapa siswa?" Tanya sang ketua kelas kepada siswa yang habis berlari itu

"Ada-" omongan siswa itu terpotong, karena sang guru telah tiba

"Duduk ditempat duduk mu" ucap Guru wali kelas 

Para siswa dan siswi kelas 10-2 pun duduk ditempat duduk masing-masing

Guru wali kelas, berdiri di tempat mejanya bersama dengan dua orang siswa dan siswi yang diyakini menjadi murid pertukaran kelas dari sekolah lain

Asifa tak fokus mendengarkan apa yang guru wali kelas katakan, dirinya sibuk membangunkan Kayla yang sepertinya sudah ketidura itu

"Kay, Kay. kayla, bangun. Guru wakel datang" bisik Asifa menggoyangkan tubuh Kayla yang tak kunjung bangun itu

"Baiklah anak-anak, perkenalkan pada kedua teman baru kalian. Mereka adalah murid dari 'SMA BUNDA Mulia'  dan 'SMA Sejahtera' . Mereka berdua akan menjadi murid pertukaran kelas selama 6 bulan atau setengah tahun. Silahkan perkenalkan diri kalian" ucap pak guru wali kelas

"Hai, semua. Perkenalkan namaku Ria Lutvianti, kalian bisa memanggilku Ria, aku dari sekolah SMA BUNDA Mulia, senang bertemu dengan kalian. Semoga kita bisa berteman dengan baik" ucap satu siswi yang ternyata namanya adalah Ria...

"Dan saya Fangky Pratama Saputra, kalian bisa memanggilku Fangky. Aku dari sekolah SMA Sejahtera, semoga bisa jadi teman baik" ucap Siswa itu yang ternyata bernama Fangky...

Asifa menoleh kedepan ketika mendengar suara yang familiar di pendengarannya, Asifa terkejut ketika mengetahui kedua murid yang menjadi murid pertukaran kelas itu

Kedua murid itu menatap Asifa dan tersenyum kepada Asifa, Asifa yang sadar pun ikut tersenyum karena senang. Ternyata murid yang menjadi murid pertukaran kelas itu adalah sahabatnya sendiri

Ria dan Fangky pun duduk di bangkunya yang kosong

"Lo ngapain senyum-senyum kaya orang gila?" Tanya Kayla menatap Asifa aneh dengan posisi yang masih merebahkan kepalanya di tumpuan kedua tangannya

Misteri kelas IX ll 2 ✓Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang