"AKAN SELESAI?"

14 6 0
                                    

2 Minggu berlalu.
Setelah tindakan operasi

Waktu berjalan beriringan dengan proses yang Ibu Alaya lewatin selama ini. Berhari hari setelah pasca tindakan operasi dilakukan Ibu Alaya hanya bisa terbaring diatas kasurnya, semua keperluan nya hanya Alaya, Alex dan Intan yang membantu. Sesekali Nenek pun ikut serta merawat Ibu Alaya.

Dunia akan terus berjalan, semua disadari oleh Alex, Intan dan Alaya. Masing masing dari mereka sama sama harus melanjutkan kehidupan nya. Sangat memberatkan hati karena sebenarnya keinginan mereka hanya ingin selalu ada di sisi ibunya ketika ibunya sedang tidak baik baik saja

Apa boleh buat, Alex harus kembali bekerja untuk melanjutkan aktivitas nya, begitupun Intan yang sama halnya harus melakukan aktivasi keseharian nya di kantor yang ia tempati. Apalagi Alaya, ia harus segera mengejar semua pelajaran yang tertinggal.

Saat itu yang bersedia merawat Ibu hanyalah Ka Hawa. Ka Hawa adalah mantan istri Alex, mereka sudah memiliki 1 anak laki laki yang berusia 7th. Mereka bercerai cukup lama, tetapi syukur nya hubungan mereka masih ada dibatas wajar, sama sama tidak mempunyai rasa benci malah sama sama saling merangkul karna ada ikatan anak diantara keduanya.

Setalah di sepakati, Alex, Intan dan Alaya kembali melakukan aktivitas nya sehari hari. Ibu Alaya dijaga oleh Ka Hawa bersama Nenek dirumah. Bersyukur lah mereka karna Ibu mereka masih tetap bisa terjaga dengan baik.

Pagi hari itu, Alex, Intan dan Alaya tengah bersiap siap untuk segera pergi. Semua sarapan bersama di meja makan.

"Hawa, tolong jaga ibu saya ya. Apapun yang dibutuhkan nya tolong di sediakan, nenek akan menemani, selama kita bertiga belum pulang" kata Alex di sela sela makannya

"Tenang saja, ibu sudah seperti ibu saya sendiri" jawab Ka Hawa dengan senyuman

"A-ayah.. pulang nya jangan lama lama ya, Salman mau beli ice cream nanti sama a-ayah" ucap Salman, anak dari Alex

"Iya nak. Nanti ayah akan pulang cepat" jawab Alex mengelus rambut anaknya

"Calmannnn.. beli ice cream nya sama ateu Alaya aja, nanti pulang sekolah ateu bawain yang buesarrrr banget, untuk calmannn" gurau Alaya

"IH SALMAN ATEU, NO NO CALMAN" kesal Salman dengan wajah kesalnya

"Alaya Alaya. Anak kecil sekarang tidak suka diperlakukan seperti anak kecil" sahut nenek tertawa tipis

Setelah bercanda di ruang makan, akhirnya Alex, Intan dan Alaya pun mulai berjalan keluar dari rumah, melanjutkan aktivitas sehari-hari nya masing masing

Keadaan hening dirumah selalu terjadi sepanjang hari, dimana suasana rumah selalu sepi, tidak ada canda tawa yang pasti mengandung kebahagiaan yang tak henti, semua hanya di hantui rasa khawatir dan gelisah.

Keadaan ibu saat itu masih seperti biasa semakin memburuk setiap harinya. Semakin kurus badannya, semakin kecil bentuk wajahnya seperti hanya tersisa tulang. Bahkan saat itu keadaan itu sangat parah tidak pernah memakan makanan apapun yang dianjurkan, semua makanan tidak masuk kedalam tubuhnya.

Entah apa yang terjadi saat itu, ibu semakin terlihat sangat menyedihkan. Baru saja semua selesai dan anak anaknya bisa melanjutkan kehidupan dan aktivitas sehari harinya walaupun masih penuh dengan rasa cemas terhadap ibunya, tapi masih bisa melanjutkan aktivitas dengan tenang karena ibu bisa istirahat dirumah bersama orang orang yang di percaya.

Semua tidak bisa bertahan lama, tidak ada kebahagian satupun yang hadir dalam lingkungan keluarga mereka, semua penuh dengan kesedihan, tangis Isak, kegelisahan dan kekhawatiran.

Dengan keputusan yang sangat berat, akhirnya semua keluarga memutuskan untuk mengusahakan kesembuhan ibu kembali, memberhentikan apapun aktivitas sehari harinya. Semua sama sama saling membantu untuk menjaga ibu.

Lingkungan Gaib [END]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang