Happy reading
"Kita hidup bersama dengan dunia lain"----------
Berjalan ditengah lorong rumah sakit yang sangat sepi, hening, dan sunyi. Alaya melambatkan langkahnya ketika melewati Lorong perbatasan ruang rawat Edelweiss dan Mawar.
"Mulai aneh ni, kayaknya ada-" ucapan Alaya terhenti ketika mendengar suara langkah kaki yang perlahan mendekatinya.
Kembali Alaya melihat lihat ke seluruh sudut arah yang terlihat oleh matanya. Sudut matanya mengarah ke ujung Lorong Mawar yang sangat gelap dan sepi, seperti nya memang tidak ada orang dan jarang dilintasi banyak orang.
Plakkk
"Astaghfirullah, Bismillahirrahmanirrahim. Allohumma barrik lana fiima-"
"HEH. Ini Uwa Al" ucap seorang wanita paruh baya, berumur sekitar 50tahun lebih yang menghampiri Alaya dari arah belakang.
"Ih Uwa. Buat kaget aja Alaya kira hantu yang tadi"
"Ah kamu, hantuuu terusss. Uwa tunggu in di kamar lama banget, jadi Uwa cari kamu sampe kesini, eh kamu malah lagi baca Do'a makan padahal gada makanan tu disini" kata Ratna-Uwa Alaya
"Hehe. Maap yaaa, yauda deh ayo ke kamar lagi kasian Uwa Randi sendiri dikamar nya" Ajak Alaya. Alaya dan Uwa Ratna pun berjalan bersama menuju kamar rawat Uwa Randi.
fyi
Uwa Randi adalah Kaka dari Ratih-Ibu nya Alaya. Sejak kecil memang Uwa Randi dan Istrinya Uwa Ratna sangat baik kepada Anak anak Ratih yaitu Ibu Alaya.
Uwa Randi dan Uwa Ratna sudah menjalani pernikahan berpuluh-puluh tahun tapi mereka tidak di karuniai anak karna ada kelainan dan penyakit dari pihak Uwa Randi. Meski begitu Uwa Ratna sangat tidak mempermasalahkan masalah itu, mereka berdua malah selalu bersikap baik kepada semua ponakann nya termasuk anak dari Ibu Alaya.
Alaya, Kaka wanita nya yang bernama Intan juga Abang nya yang bernama Alex memang sangat disayangi oleh Uwa Randi, apalagi Alaya dan Abang, hubungan nya dengan Uwa Randi dan Uwa Ratna sangat lah akrab. Bahkan sudah di anggap seperti layaknya anak sendiri.
Saat itu Uwa Randi tengah menjalani pengobatan karena penyakit Tumor Ganas yang bersarang di tubuhnya, lebih tepatnya berada di leher sebelah kanan nya.
back to the story
Alaya dan Uwa Ratna kembali berada di ruang kamar Uwa Randi. Menghampiri Uwa Randi yang terbaring lemas dengan infus dan selang pengobatan yang menempati ditubuhnya.
"Oiya Uwa, tadi ada apa nyariin Alaya katanya pas di Lorong itu?" tanya Alaya
"Ohiya. Uwa mau kasih tau kalo besok Uwa Randi udah boleh pulang tadi kata perawatnya kesini ngasih informasi" jelas Uwa Ratna
"Alhamdulilah dong kalo gitu, jadi kita beres beres sekarang dong?"
"Boleh boleh, tapi jangan terlalu bersuara ya soalnya Uwa Randi lagi tidur tu, barusan abis minum obat" kata Uwa Ratna
Alaya hanya mengacungkan jarinya berbentuk Sip. Kemudian mengedipkan matanya sekejap. Setelah itu keduanya sama sama merapikan barang barang bawaannya agar besok pagi semuanya sudah siap dibawa pulang.
KAMU SEDANG MEMBACA
Lingkungan Gaib [END]
TerrorSemua berawal dari kisah keluarga pasangan Kakak Adik yang selalu mendapatkan masalah yang berhubungan dengan alam lain dan dunia gaib. Sulit di percaya tapi semua yang di alami memang nyata adanya. "Gak apa Al. Kadang Abang juga bingung sama permas...