{65}

1.3K 64 1
                                    

Keluarga Besar Rony & Keluarga Salma tempat mereka dibedakan sama yang lain dan dresscode mereka juga berbeda dari tamu undangan yang lainnya.

Kalau tamu undangan yang lain meja nya terpisah-terpisah kalau keluarga Rony & Salma mereka memakai meja panjang yang mewah jadi duduk mereka saling hadap-hadap an.

Rita & Aron duduk berhadapan dengan Renita & Demis, selanjutnya disamping-samping mereka keempat kakek nenek Rony juga berkumpul di meja yang sama, ada Audie, Divara, Rania beserta anak dan suaminya juga.

"Saya makin tidak sabar melihat kekasih cucu saya yang cowok ini, sekalinya kenalin pasangannya langsung mau di seriusin, Maminya Salma aja secantik ini apalagi Salma yah, ini adeknya juga cantik banget" Puji Silia (nenek Rony / Ibu nya Rita).

"Kalau itu aku setuju banget, Mama harus liat mah calon nya cucu mama ini sangat cantik, pintar, suaranya bagus banget, beuh pokonya paket komplit banget" Rita.

"Jadi semakin penasaran banget inimah, kita cuman tau dan cuman lihat di media aja belum pernah ketemu langsung" Ucap Ratna ( Neneknya Rony / Ibunya Aron).

"Cucu kita itu kalau selera nya mah udah gak usah di raguin lagi, mana minta cepat-cepat buat dinikahin lagi hahaha pak Demis harus tau yah Rony yang dikenal cool jarang ngomong dan bahkan anaknya memang pendiam, tapi dia terang-terangan ngerengek nelfon kita buat kasih restu secepatnya dan bilang sama kita mau nikah secepatnya, padahal tahun tahun kemarin kita suruh nikah dia gak pernah gubris sama sekali, tapi kali ini dia ngerengek-rengek mau nikah, katanya Salma cantik pasti banyak yang mau Rony gak mau kalah start katanya hahaha" Ucap Derri Parulian (kakeknya Paul / Ayahnya Aron).

"Hahaha bener lagi, asal pak Ellar tau aja dia beneran sampai ngerengek-rengek" Ucap Tanoe (kakeknya Rony / Ayahnya Rita).

Renita & Demis menanggapi dengan senyuman termanis mereka, sambil menganggukkan kepala mereka sesekali, mereka juga terkekeh mendengar Kakek Neneknya Rony menceritakan sosok Rony yang secara ugal-ugalan mencintai anak sulung mereka.

Renita & Demis juga tau kalau Rony ini anak yang sangat bertanggung jawab, makanya Renita & Demis memberikan kepercayaan penuh sama Rony untuk menjadi kekasih Salma.

"Tapi yang dibilang kalian itu benar, bahkan Rony gak pernah sungkan-sungkan meminta sama kita buat merestui dia sama anak kami, sebelum Salma kasih jawaban sama Rony buat jadi pacar nya Rony, Rony setiap hari hubungin saya dan istri saya buat kasih restu untuknya dan Salma" Demis.

"Kalau kata anak muda sekarang mah mode ugal-ugalan sekali hehehe" Renita.

"Mas Ellar, Mbak Renita sekali lagi terimakasih yah karna telah memberikan Rony restu untuk menjadikan Salma sebagai kekasihnya, kami sebagai orang tua Rony tidak pernah menuntut apapun untuk pasangan anak-anak kami yang penting mereka beneran tulus dan saling mencintai kami juga akan memberikan restu dan kami akan mencintai Salma selayaknya kami mencintai Rony sebagai anak kami, dengan mencintai Salma adalah kebahagian Rony sekarang, yang mana kami pun sebagai keluarga nya juga turut bahagia, karna bahagianya anak-anak kami juga bahagianya kami, sekali lagi terimakasih telah menerima Rony dengan sepenuh hati dan kami pun akan melakukan itu kepada Salma dengan sepenuh hati" Aron.

"Sama-sama Mas Aron kita juga makasih banyak, kita juga sudah melihat bagaimana Salma diperlakukan dan selalu diratukan oleh kalian semua terutama oleh Rony, jadi gak ada alasan buat saya dan istri saya tidak memberikan restu kepada Rony, kita berdua juga bahagia melihat putri sulung kami sudah menemukan kebahagiannya semoga kebahagiaan selalu berpihak kepada mereka, karna kita sebagai orang tua juga tentunya merasa sangat bahagia ketika melihat anak-anak nya bahagia" Demis.

Iya kedua orang tua Rony & Salma memutuskan untuk saling memanggil Mas & Mbak katanya biar tidak kaku sama sekali, kalau Renita & Rita sudah seperti Cees sekali nah kalau Aron & Demis masih ada suasana formalnya masih menggunakan saya saya.

"A BUNCH OF RICH PEOPLE"Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang