Aku menulis, membaca, mengeja, lalu menerka. Bagaimana bisa aku menulis tanpa membaca sehingga setelahnya aku terlebih dulu harus mengeja?
Jika jatuh cinta serupa urutan kata-kata, maka aku lebih dulu menuliskannya, sebelum aku belajar membaca dan memaknai artinya.
Jika jatuh cinta serupa tanda baca, maka aku akan meniadakan titik diakhir kata, hingga untuk memisahkan kalimat aku hanya perlu meletakkan koma.
Jika jatuh cinta serupa tanda tanya, demi segala rasa yang ada, mengapa kau tak jua menjawab nya?
Sungguh tuan, ini bukan soal essay yang harus kau sertakan alasannya.
KAMU SEDANG MEMBACA
2:36 AM
PoetrySegala sesuatu punya cara sendiri untuk jatuh. Seperti; Hujan pada tanah, bintang pada laut, . . . . Dan aku pada kamu.