delapan: cinta

31 0 0
                                    

atas nama cinta,
orang sanggup berbuat apa saja
untuk cinta, orang rela berkorban jiwa raga

banyak pesona cinta di dunia
terpancar dari kilau emas, halus sutera,
wibawa di puncak kuasa, celoteh bayi hingga mereka dewasa, senyum dan canda manja, keindahan dan kecantikan fana

bagi jiwa yang tenang
pesona cinta perhiasan dunia cuma sarana
sekadar pereda dahaga
layak dicinta seperlunya

bagi jiwa yang tenang
ada cinta yang lebih utama dan mulia
yang dapat memenuhi segala
serbalebih dari pada dunia
kekal, selamanya

Mataram, September 1999

Episode PutihTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang