tak perlu kutahu bagaimana wujudmu
tak perlu kucari di mana adamu
tak perlu kutanya apa kehendakmu
akal fikiranku ini terbaik darimu
namun takkan mampu pahami ghaibmu
cukup kusyukuri nikmatmu
kuhayati pesan dan janjimu
kulaksanakan titahmu
kujalani skenario takdirmutak perlu kuragu
engkau sumber kebenaran
tak perlu kuresah
engkau sumber kemakmuran
tak perlu kutakut
engkau sumber perlindungan
tak perlu ku merana
engkau sumber cinta kasih
kuserahkan jiwa raga setiaku
melebihi takaran tuk makhlukmu
karena engkau pencemburu terbesar yg akan sangat murka jika diduakanMataram, Desember 1999
KAMU SEDANG MEMBACA
Episode Putih
PoesíaEpisode Putih hanyalah suara hati seorang hamba yang sedang berusaha mengenal Tuhannya, berusaha memahami ajaran agamanya sebatas kemampuan.