1: First Meet

7.7K 437 2
                                    

Aku berjalan keluar dari ruang kepala sekolah yang terletak di lantai dua.

Hari ini hari pertama aku bekerja sebagai sarjana.

Rasanya, pagi ini aku sangat bersemangat.

Aku menuruni tangga dan berjalan ke kelas XII IPS 6.

Jadwal pertama mengajarku adalah di kelas ini.

Aku membuka pintu perlahan dan masuk ke dalamnya.

"Saya Alena Abriana, guru matematika baru kalian." Ujarku memperkenalkan diri di depan kelas.

Murid laki-laki di kelas itu memandangku dengan pandangan aneh. Ada apa?

"Yakin lo udah lulus kuliah?" celetuk salah satu murid yang pakaian seragamnya terlihat brutal.

Aku menatapnya bingung. "Maaf, bisa kamu ulangi pertanyaan kamu?"

"Lo yakin udah lulus kuliah? Budeg ya?" tanyanya yang membuatku geram.

"Kamu tidak pernah diajari sopan santun?" tanyaku  balik.

Ia mengangkat kakinya di atas meja.

"Gue nggak punya stok sopan santun. Lo jual?"

Aku mengangkat alisku. Bisa juga ini dibuat permainan.

"Saya jual. Kamu mau beli?" tanyaku sambil memberi tatapan sinis padanya.

Ia tersenyum miring. "Lo banyak bacot, bu."

"Saya guru kamu. Kamu murid saya." ujarku penuh penekanan.

Ia tersenyum miring lagi. "Belagu banget. Lo tuh masih bocah, nggak usah sok-sokan ngajar gue. Umur lo berapa sih?"

Aku menghela nafas, berusaha sesabar mungkin. "Dua puluh satu tahun." 

Ia melipat tangannya di dada. "Gue dua puluh dua tahun." ujarnya lalu tersenyum penuh kemenangan.

***

Alen.Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang