Nada Cinta

559 9 1
                                    

ini tentang alunan nada

nada-nada yang menguntai asa

sedang disusun menyusuri ruang jiwa

membangun pondasi yang kekal selamanya


ini tentang untaian nada

tersusun rapi seperti rel kereta

tak rapat namun saling mengikat

demi laju kereta yang cepat


nada itu adalah nada ci(n)ta

tak selalu rendah tak bergairah

juga tak selalu tinggi menyakiti

karena rendah dan tinggi saling melengkapi

menguntai, mengalun nada indah menghiasi 

menuju kebahagiaan hakiki


Stasiun Purwosari, 5 Maret 2016

Dalam penantian kereta prameks

Sabda Kata, Asa, Cita, dan CintaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang