Maafya baru bisa lanjut, lagi sibuk banget sama tugas sekolah jadi ga sempet lanjutin cerita, mood juga lagi gabaik jadi gadapet ide wkwk
Happy reading
Sebelum baca budayakan vote terlebih dahulu:*
✴✴✴✴
Author POV
Setelah kejadian kemarin di taman, rasanya Sheryl sangat malah jika bertemu dengan kaka kelasnya yang so cool itu.
Menurut Sheryl, Shawn adalah pembawa sial. Bagaimana tidak? Disekolah sudah 2 kali dia pingsan akibat kaka kelasnya itu dan ketika ditaman Shawn membuat bokong Sheryl menjadi sakit akibat ulahnya.
Pagi pukul 06.00 alarm jam milik Sheryl berdering. Dengan susah payah ia membuka matanya yang rasanya susah untuk dibuka.
Dia bangun dari tempat tidur kesayangannya dan berjalan dengan gontay ke arah kamar mandi yang terdapat dikamarnya.
Setelah beres mandi,memakai baju dan membereskan semua keperluan sekolahnya, Sheryl keluar kamar dan berjalan menuju ruang makan dimana disana terdapat kedua orangtuanya dan kakak kesayangannya disana.
"Pagiii semuaa!" teriak Sheryl dari tangga dan berlari kearah meja makan, sebelum duduk ditempat biasa Sheryl duduk, ia menciumi pipi orangtuanya dan kakak kesayangannya.
"Tumben udah bangun,dek? Biasanya harus dibanjur dulu baru bisa bangun." Kata Shendi Dilligham kakak kandung kesayangannya sambil cengengesan.
"Iya nih, tumben banget. Kamu kesibat apaan bisa bangun pagi?." Ryan Dilligham, Papi kandung Sheryl mengangkat alisnya.
"Ih abang,papa apaan sih! Aku bangun siang salah,bangun pagi juga salah." Sheryl mengerucutkan bibirnya berusaha agar terlihat bahwa dia sedang marah pada kakak dan papi nya.
Carla Dilligham, Mami kandung Sheryl pun melerai mereka. "Papi,Shendi udah dong jangan diledek mulu Sherylnya kasian."
Shendi yang melihat adik kesayangannya cemberutpun langsung mencubit pipi adikya dengan gemas.
"Aww,sakit bang. Kebiasaan ih cubit-cubit pipi terus." Sheryl memutarkan bola mata.
"Jelek gitu ih mukanya kalo ditekuk, yaudah mah Sheryl jangan dikasih sarapan kalo mukanya masih ditekuk gini." Shendi pun mengambil piring yang berada didepan adiknya.
"Bang ih ko gitu, yaudah nih senyum." katanya sambil tersenyum ke arah abangnya.
"Udah cepetan makan trus berangkat nanti kesiangan." kata Papi dan merekapun mengakhiri pertengkaran dipagi hariini.
***
Keadaan keluarga Sheryl yang harmonis berbeda dengan keluarga Shawn, dimana Daddynya yang selalu sibuk dengan pekerjaannya, jarang sekali ada waktu untuk keluarga yang membuat Shawn sangat malas dengan Daddynya.
Pagi ini Shawn,Mommy dan Daddy nya sarapan bersama diruang makan. Sudah hampir beberapa minggu ini Daddynya jarang ikut sarapan bersama dirumah.
Daddynya lebih sering berada ditempat kerjanya. Lihat saja sekarang, saat ingin sarapanpun Daddynya masih sibum dengan laptopnya.
"Makan dulu kali,Dad." Shawn memutarkan bola mata.
"Bentaran,tanggung dikitlagi." jawabnya tanpa melihat Shawn.
Mommy yang melihat Shawn pun hanya tersenyum sambil menggelengkan kepala.
Shawn yang semakin lama, semakin malas dengan Daddynya yang selalu sibukpun langsung bangkit dari tempatnya. "Shawn berangkat sekolah dulu." kata Shawn sambil berjalan kearah Mommy dan mencium punggung tangan Mommy, lalu berjalan kearah depan menghiraukan Daddy. "Assalamu'alaikum." lanjutkan sebelum benar-benar menghilang dari pintu.
"Wa'alaikumsalam." jawab Mommy.
Entah apa yang Daddynya katakan didalam sana. Mungkin Shawn termasuk anak yang durhaka kepada Daddynya. Tetapi jujur dia sangat cemburu dengan laptop yang selalu bersama ayahnya.
Mungkin ini bisa dibilang berlebihan. Tapi Shawn merindukan ayahnya yang dulu. Yang selalu ada untuknya.
Daddynya memang sangat pekerja keras. Tapi dia sangat membencinya saat Daddynya seperti tidak pernah menganggapnya ada.
Saat Shawn bicara dengannya pun Daddynya hanya sesekali meliriknya. Itu sangat menyebalkan.
Shawn yang sudah muak dengan keadaan rumah pun langsung pergi meninggalkan rumah.
***
Jangan lupa tinggalin Vomment, makasih:*
•Wina•

KAMU SEDANG MEMBACA
I'm Gonna Love You (Teen Fiction)
Teen FictionSheryl Dilligham, cewek blasteran indo-inggris, anak terakhir dari pengusaha kaya raya. Mempunyai paras yang cantik. tetapi memiliki sifat yang sangat angkuh dan jutek. Shawn James, cowok blasteran indo-amerika, anak tunggal dari pengusaha kaya raya...