Bab 3

423 31 7
                                    


Australia, Sehari sebelumnya jam 7 pagi


Manager Shahrukh telah mengepak semua barang Shahrukh and bersiap-siap untuk check out, dia menemukan pesan yayng ditinggalkan Shahrukh di meja samping tempat tidurnya saat dia mengecek keberadaannya semalam, dia mencoba menelepon Shahrukh tapi tidak berhasil dan dia berpikir mungkin karena Shahrukh masih berada dalam pesawat.


Dia sedang menuju ke resepsionis ketika suara dentuman yang sangat keras terdengar diikuti oleh gempa bumi yang dahsyat dan seberkas sinar yang sangat terang menuju kearahnya, segalanya terjadi begitu cepat, dia bahkan tidak tahu apa yang telah menghantamnya.

CNN menyiarkan pernyataan resmi dari NASA, sebuah meteorite telah menghantam pusat bisnis Sydney, perkiraan NASA korban jiwa mungkin mencapai angka ribuan orang, angka pasti dari korban jiwa yang terjadi belum dapat dipastikan, hantaman meteor tersebut membakar habis gedung-gedung dan semua yang berada dalam radius 5 km dari pusat jatuhnya, serta menimbulkan getaran magnet yang melumpuhkan sementara semua peralatan elektronik dan alat komunikasi di seluruh Australia dan daerah Asia Tenggara.

Menurut perkiraan NASA, seharusnya meteor tersebut hanya melintasi bumi dan mengakibatkan gangguan sinyal komunikasi untuk waktu yang singkat, tetapi sepertinya sesuatu merubah lintasan meteor tersebut dan mengakibatkannya jatuh ke bumi dengan kecepatan cahaya.

PBB dan negara-negara yang tergabung di dalamnya termasuk Indonesia telah mengirimkan pasukan untuk membantu pengevakuasian di Sydney dan daerah sekitarnya. Efek dari medan magnet diperkirakan akan memudar dalam waktu 10-30 jam tergantung dari jauh lokasi dari pusat dentuman.

India, 10 jam setelah meteor jatuh

Berita tentang bencana Sydney sampai ke India 10 jam setelah kejadian, segera setelah dampak dari medan magnet memudar.

Keluarga Devgan dan Khan panik mencoba untuk menghubungi mereka, tapi tak baik Kajol, Shahrukh maupun managernya tidak ada satupun yang bisa di hubungi, begitu juga pihak hotel,  sedangkan hotel tempat mereka menginap berada dalam daerah dengan kerusakan terparah.

Saat akhirnya pihak Australia menerbitkan daftar resmi nama-nama korban jiwa akibat benturan meteor tersebut, Shahrukh Khan dan Kajol berada dalam daftar korban yang tidak teridentifikasi, karena mereka masih terdaftar sebagai tamu di hotel yang hancur total akibat benturan dan tidak ada korban yang selamat dari hotel tersebut.

Seluruh Bollywood dan fans dari seluruh penjuru dunia berduka atas kematian tragis pasangan layar kaca yang paling romantis. Headline seperti "Kematian Tragis dari pasangan paling ikonik di India", "Romeo dan Juliet Dunia Nyata" "Kisah Romeo dan Juliet Bollywood: Bahkan maut tidak dapat memisahkan mereka" menghiasi sampul depan setiap majalah di seluruh dunia.

Bioskop-bioskop memutar film-film mereka secara marathon selama sebulan penuh.

Saat Sydney akhirnya dibuka kembali untuk pengunjung, fans-fans dari seluruh dunia berkumpul di bekas hotel mereka, lilin-lilin kecil dan bunga menghiasi tiap sudut dari reruntuhan tersebut.

Di India, Karan selalu di sisi Gauri sebagai teman keluarga, mendampinginya melalui masa-masa sulit dan menjadi kekuatan dan bahu untuk bersandar bagi Gauri dan anak-anaknya

Di sisi Ajay, Nysa menunjukkan kedewasaannya, dia mengambil tugas untuk menjaga sang adik Yug saat ayah mereka sibuk dengan semua konferensi press, ritual pemakaman dan semuanya


*************************************************************************


Kembali ke Pulau, Shahrukh dan Kajol pergi mencari para pilot dan bodyguard mereka karena setalah 2 hari pun mereka belum muncul juga dan luka-luka Shahrukh sudah membaik.

Mereka menelusuri pohon-pohon yang rusak menuju ke lokasi di mana sisa pesawat tersebut berada, tapi ternyata bagian cockpit telah benar-benar hancur, beserta kedua pilot yang masih terkunci dalam sabuk pengaman mereka, sedangkan kedua bodyguard juga masih berada dalam posisi mereka, terjepit diantara tempat duduk mereka dengan sesuatu menembus tubuh mereka.

Mereka saling bertatapan setelah selesai menguburkan mayat para pilot dan bodyguard, Shahrukh melihat air mata mulai terbentuk di mata Kajol, dia merengkuh dan memeluknya, sambil mengelus punggungnya "Semua akan baik-baik saja" dia membisikkan kata penghiburan kepada Kajol, tapi bahkan dia sendiri tidak mempercayai perkataannya tersebut.

Kami duduk berdua, memandang ke kuburan yang baru kami buat, aku meletakkan tanganku di pundaknya, memeluknya erat, Kajol meyenderkan kepalanya ke pundakku.

"Apa yang harus kita lakukan sekarang?" tanyanya.

"Besok pagi, kita akan mencoba mencari apakah ada desa terdekat untuk mencari bantuan" kataku sambil mengecup keningnya, "tapi untuk sekarang, kita harus kembali ke pesawat kita, mengumpulkan barang-barang yang akan berguna untuk perjalanan kita besok"

Aku berdiri dan mengulurkan tanganku padanya, dia memegang tanganku dan kami berjalan kembali ke bagian pesawat kami sambil bergandengan tangan, bersiap untuk melakukan perjalanan panjang besok.

Apapun yang berada di hadapan kami, aku tahu Shahrukh akan selalu berada bersamaku untuk melaluinya dan pikiran itu memberikan aku kepercayaan diri yang sangat aku butuhkan saat ini.  

Ketika Takdir MenyapaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang