Telolet

427 58 4
                                    

*Keajaiban Bahasa Pada Kata "Telolet"*

Sekarang lagi rame yang bahas trend telolet di dunia maya... Encang mau ikutan trend nih ceritanya, tapi dari sisi bahasa.

Kata telolet memiliki keajaiban bahasa yang disebut palindrome, yaitu kata atau kalimat yang dibaca sama baik dari depan ke belakang ataupun dari belakang ke depan. 

Coba baca T-E-L-O-L-E-T dari depan atau belakang sama2 TELOLET. Contoh lainnya dalam bahasa kita: Kasur ini rusak. 

Nah, dalam Al Qur'an, ada dua ayat yang bentuknya seperti ini. Ajaibnya, tak ada seorang arabpun yang pernah mengucapkan model kalimat yang seperti ini. Ini menunjukkan Al Qur'an bukanlah karangan manusia, melainkan ia adalah kalamullah.  Dua ayat tersebut adalah:

كُلٌّ فِي فَلَكٍ يَسْبَحُونَ
(Al Anbiya : 33)

وَرَبَّكَ فَكَبِّرْ
(Al Muddattsir : 3)

Perhatikanlah pada kalimat : ربك فكبر dan كل في فلك .

Silakan dibaca dari depan maupun dari belakang, lafaznya tetaplah sama. Dalam bahasa Arab, palindrome ini disebut Al Maqlub Al Mustawiy

Ibnu 'Asyur dalam tafsirnya mengatakan bahwa kedua ayat ini termasuk "Mutabakkiraat Al Qur'an" yaitu kalimat, lafaz, susunan, atau uslub bahasa yang tidak pernah digunakan sebelumnya oleh orang Arab namun fashih dari sisi bahasa yang menunjukkan keajaiban Al Qur'an.

Masya Allah..

^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^^

AN.

Masyaa Allah.

Subhanallah.

Walhamdulillah.

Wa laa Illaha Illallah.

WALLAHU AKBAR.

INI COPASTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang