3. Al, udah lima tahun ya!

36 4 3
                                    

Flashback

6 Tahun yang lalu, saat gua masih merasakan duduk di bangku SMP, meurut gua masa paling indah sekaligus alay ya masa masa SMP, masa suka gonta ganti pacar, masa suka skip Pramuka, masa masa godain berondong adek kelas, dan di SMP Bina Harapan itu juga gua mendapat temen baru, gadis berkaca mata dan sipit ini namanya adalah Sella, anak pindahan dari Palembang dia pindah ke Jogjakarta mengikuti orang tuanya yang sedang dinas, tapi dia betah di Jogja sampe sekarang kuliah.

“Dia siapa anak baru?” Tanya Almira pada Tasya

“Iya namanya Sella”

“Ih sok cantik banget deh tuh cewek”
"Hahaha" Tasya hanya membalas tertawa

Diseberang sana Lia, dan Tina menghampiri Sella dan mengajaknya ke Kantin untuk membeli gorengan dan segelas es teh untuk mengisi perut dan menyegarakan tenggorokan,
Tiba tiba ketika mereka sedang duduk ada seseorang dari belakang menabrak dan menumpahkan segeles es teh di rok Sella

“Aduh” Sella lalu melihat mata lelaki itu

“Sayang tumben kamu mau ke kantin?” Tanya Lia sambil menggeser tempat duduknya dan menghalangi Sella yang disebelahnya masih sibuk membersihkan tumpahan teh di roknya

Cowok itu membalas
“Soalnya ada yang mau dititipin, dan kebetulan aku haus makanya aku ke kantin”

“Kamu mau minum apa? Aku beliin”

“Enggak udah kok, aku minta maaf ya sama temen kamu aku gak sengaja numpahin minum di roknya” Sambil melihat kearah Sella

“Iya gapapa” Sella mengangguk

Lalu cowok itu langsung pergi dengan masih mentapa wajah Sella yang sedikit kesal karena kelakuan dia yang ceroboh.

Keesokan harinya, pagi ini adalah jam Matematika tapi Pak Edi tidak datang karena mengantarkan istrinya ke Rumah Sakit, dia meninggalkan surat wasiat untuk mengerjakan tugas matematika secara kelompok, ketua kelas pun membacakan siapa saja kelompok matematikanya.
Setelah beberapa menit ketua kelas memanggil siapa saja kelompoknya dan Lia pun terkejut karena ketua kelas memanggil Kelompok nomer 9 yaitu nama Sella dan cowok yang menabraknya dikantin

“Eh cit" Sebutan ketua kelas 3 A

“Lo ga salah Sella kelompokan sama cowok gua?”

“Iya, memang benar disini tertulis nama Sella sama Oka ada di kelompok 9”

Lia lalu kembali duduk ke tempatnya dan melirik Sella, Lia pun terus berfikir, dan sedikit kesal kenapa harus dengan cowoknya dia satu kelompok.

Almira cewek kelas 3B yang terkenal membuat onar, tapi penyanyang ini adalah sahabat Lia, Tina dan Tasya dari kelas 1 SMP, dia adalah moodboster mereka karena sifat dia yang kocok dan sering membuat orang disekitrnya tertawa.

“Lia, gua mau ngomong sama lo penting” Almira lalu menarik Lia keluar

“Kenapa? Gua kemarin liat Sella, jalan sama cowok lo”

“Oka maksud lo?”

“Yaiyalah emang cowok lo siapa lagi?”

“Gak mungkin ah, mereka emang satu kelompok tapi gak pernah tuh jalan berdua”

“Gini ya Lia, lo tau dari mana kalau mereka gak ada apa-apa? Cewek sama cowok disatuin gak mungkin gak ada perasaan saling suka”

“Ah masa?” Jawab Lia santai tapi penasaran

“Terserah ya lo mau percaya enggak sama gua, tapi inget gua pernah ngomong ini ke elo”

Hari demi hari.. minggu ketemu minggu.. dan setelah beberapa bulan  kita sudah cukup mengenal Sella sering bertemu, mengobrol, bercanda, jalan bareng, hari kita pun selalu dilewati dengan Sella, senang susah pun selalu bersama.

You Got This Girl! (New)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang