Beberapa Kesalahan Yang Membuat Ceritamu Ditutup Sebelum Dibaca *ini menurut saia pribadi, atau lebih merupakan ke tindakan saia sendiri. Beberapa orang tentu tingkat kesensitifannya lebih lemah dari saia. Masih banyak yang toleransinya tinggi.
Pembahasan ini juga berlaku/berguna pada penilaian kontes menulis. Berusaha sedikit membantu karena bulan ini, Juni dan ke depannya akan banyak kontes.
Berikut kesalahan yang membuat ceritamu ditutup sebelum dibaca:
1. Huruf awal kalimat tidak kapital.
siang ini matahari sedang gemar-gemarnya menyiksa saya.
2. Huruf awal kalimat dialog tidak kapital.
3. Nama orang tidak kapital.
4. Sebelum tanda petik penutup pada dialog tidak ada tanda bacanya.
"saya sedih kucing anna mati"
5. Disingkat.
"kamu gpp"
"yg mana sih?"
6. Dipangkat.
"jgn tinggalin aku disini lama2"
7. Ada tanda titik (.) setelah tanda petik ("...") dalam dialog.
"aku cinta kamu".
"dasar pemalas!".
8. Ada tanda titik (.) setelah tanda koma (,) pada dialog tag.
"jangan ganggu aku! aku ngambek,." ujar dion.
9. Elipsis (...) salah jumlah.
"kakak ......... jangan marah.."
10. Dialog memakai tanda petik tunggal ('...')
'jangan kau pergi dariku'
11. Satu part penuh diitalik dan ditebalkan.
12. Tidak ada ruang (space) antar dialog dan narasi.
suatu hari yang mendung di balik pagar sekolah.
"Nino kamu tu bandel amat"
"biarin suka2 nino"
"nanti ibu laporin ke guru BK loh"13. Sering salah dalam menulis nama pada cast atau narasi juga dialog.
Kim Taehung.
Jiso.
Jeni.
Wonhoo Monsta X14. Terlalu banyak tanda koma (,)
Lari,,,,,,,,
Kaburlah dari sini ,,Lalu, berikut tipe-tipe yang masih dapat sekali dibaca meskipun masih salah.
15. Dialog tag belakang pakai huruf kapital.
"Jawab aku!" Perintahnya padaku.
16. Dialog tag pakai tanda titik.
"Jahat kau." teriak Sion.
Sementara baru ini ....
Gomenasai.
*bowing
KAMU SEDANG MEMBACA
Tips Cinta dan Sayang Untuk Para Pengguna Wattpad
De TodoMulai dari awal~ Pertama kali dipublikasikan pada 27/09/2017 1001 Wattpad Tips for Newbie (dulu)