Ally Jane Parker

270 3 0
                                    

Haloo memberdeul...
Hari Kamis tanggal 15 Maret 2018
KANOI kedatangan tamu spesial nih..
Ada kak Ally Jane Parker...
Minwar @ElsaAlina rangkum hasil authorview dengan kak Ally beserta novelnya yang sesuai dengan tema bulanan kita yaitu Psikologi Cinta ;)

Ini adalah salah satu novel kak Ally yang terbit mayor..

Judul : My Twins Secret
Penulis: Ally Jane Parker
Penerbit: Gramedia

Sinopsis
Ini adalah rahasia, yang terkurung dalam bentuk mimpi buruk, yang menghancurkan saat mimpi itu menjelma nyata.

Ini adalah rahasia, yang tersembunyi dalam hati yang telah hancur, yang terungkap dan meremukkan hati yang lainnya.

Terbangun dari mimpi buruknya dengan air mata mengalir tanpa disadarinya, Song Chae-Rim mendapati rasa sakit dan kesedihan yang mengungkapkan itu bukan miliknya. Dan jika itu bukan miliknya, hanya ada satu orang lain yang menjadi pemilik rasa itu.

*****
Pertanyaan dari Sky
1. Kok bisa sih kak kepikiran bikin novel ini? Ideny dari mana?
2. Berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk membuat novel ini?
3. Kasih tips untuk penulis pemula dong kak?
Untuk jawaban pertanyaan di atas,
1) Cerita ini inspirasinya dari kakakku sendiri.. Hehe..
Dia cantik, pintar, sopan, pintar masak, sempurna kalo di mataku. Dan kakak ini sering jadi orang yang berkorban demi aku. So, untuk inspirasi emang dari kakakku sendiri, sih.. Tapi, selanjutnya murni hanya imajinasi.. :)

2) Proses pengerjaan novel ini berapa lama ya.. Lupa.. Maafkaan.. :'D

3) Tips aku selama terjun di dunia kepenulisan sih, banyak baca untuk belajar, banyak latihan dengan menulis dan jangan mudah menyerah. ;)
Pertanyaan dari Upa Imanda
Hallo Kak Ally, aku mau nanya, dijawab ya 😆

1. Kakak nulis sejak kapan? Kenapa suka nulis? Terus karya pertama kakak yang berhasil diselesain juga dipublish ke khalayak ramai itu apa judulnya dan tahun berapa?

2. Gimana kakak bisa produktif nulis gitu? Udah banyak banget karya yang selesai dan bagus-bagus. Apalagi bisa sering update wattpad sesuai jadwal. Emangnya nggak sibuk sama real life kak?

3. Kasih tips biar konsisten nulis sampai akhir dong 😆

4.  Biasanya waktu nulis itu kapan?

5. Sharing duka selama menekuni bidang tulis menulis dong kak.

6. Menurut kakak komunitas nulis itu penting nggak buat penulis? Kakak punya komunitas nulis? Dan apakah masih aktif dikomunitas itu?

7. Nulis pake hp itu buruk nggak sih kak? Soalnya aku ketik pake hp. Kakak sendiri ketik cerita via apa?

8. Oh ya biasanya untuk riset (lebih ke riset karakter) kak Ally suka main ke blog apa? Atau baca buku apa? Btw kak Ally sering ikutin sosmed atau blog yang share kepenulisan gak?

9. Kenapa nggak aktif ig kak? :(

10. Kenapa... buku-bukunya kebanyakan SP? Tapi suka deng, bisa baca via Playstore hihihi

11. Oh satu lagi dehhh...
Kakak lagi nargetin nulis genre apa selanjutnya?

12. Dua lagi ya 😂
Kok bisa nulis bell's cafe series sampai selesai? Punya tips bias bisa namatin novel series kak?

13. Terakhir, seriusan!
Pernah gak kakak pengen berhenti nulis?
Jawaban:
Take a deep breath abis baca pertanyaannya.. XD
Makasih udah menyiapkan begitu banyak pertanyaan ya, Dear.. ;)
Aku jawab semua nih..

1) Aku nulis pertama kali sejak SD, kelas 4. Tapi, ya itu.. nulis cerita dongeng lucu gitu.. :'D
Dan aku suka nulis karena aku sukaa banget baca. Dari aku masih TK aku udah suka baca. Karena kakakku juga suka baca, jadi aku ikutan baca majalah macam Bobo, Mentari, komik, gitu. Ayahku juga dulu rajin banget beliin majalah dan komik.. :)
Karya pertama yang diterima penerbit tahun 2012, fantasy, tapi belum terbit sampai sekarang. Kalo yang pertama terbit, Saranghae, novel Korea, tahun 2013. :)

Authorview-Profil Para Penulis KeceTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang