🍁
Aku selalu berpikir betapa menyenangkannya bila aku bisa kembali pada masa polosku. Betapa indahnya dunia yang dihiasi canda dan tawa saat itu. Betapa menyenangkannya berlari memutari taman tanpa beban. Betapa semangatnya dulu menjalani hari untuk bertemu dan bermain dengan teman-teman yang tulus.
Masa di mana hatiku masih bersih tanpa luka yang menganga lebar. Masa saat mata tak pernah mengeluarkan air mata sesendu ini. Masa saat aku tak pernah terlibat rindu yang mengusik juga rasa kecewa yang membebani.
Aku iri pada masa itu.
🍁
KAMU SEDANG MEMBACA
Quotes
PoetrySecarik kertas tertuliskan kesanku untukmu. Bayangan tentangmu bagaimana bisa aku lupa? Tak kunjung lupa soal malam gelap itu yang kini berganti menjadi pagi akibat ulahmu. Dan tak lupa juga saat kertas putih itu tertumpahkan tinta hitam pekat hingg...