Hari Kemerdekaan
Hari ini banyak lomba
Lomba di tempat bapak RT tercinta
Yang selalu kucinta dan kusayang
Yang tampan dan rupawanDalam memperingati hari kemerdekaan
Banyak lomba diadakan
Aku terpaksa mengikutinya
Karena disuruh bapak RTBapak RT itu bapakku
Karena itu aku patuh padanya
Kalau bukan bapak saya
Pasti saya gamparSebelum lomba ada upacara
Aku tertidur saat upacara
Karena semalam aku begadang
Dalam acara tirakatanAku mengikuti lomba makan kerupuk
Kerupuknya enak sekali
Apalagi ini gratis
Aku jadi lahap memakannyaSayang aku didiskualifikasi
Karena memakan kerupuk peserta lain
Aku tahu aku salah
Tapi ini mumpung gratisLalu lomba memasukkan pensil ke dalam botol
Aku memasukkannya dengan sekuat tenaga
Tapi karena itu botolnya pecah
Aku didiskualifikasi lagiLalu ada lomba tarik tambang
Kata kelompokku aku hanya perlu diam
Aku menurutinya
Selama lomba aku hanya memegang talinyaKarena itu kelompokku kalah
Aku yang disalahkan
Tapi bukankah aku hanya menuruti kata mereka?
Rasanya ingin kugampar satu-satuAku mulai emosi
Akhirnya aku keluar dari semua lomba
Ayahku benar-benar marah
Ia sudah mengepalkan tangannya padakuTapi aku mah bodo amat
Siapa suruh aku ikut lomba-lomba itu?
Dapat hadiah kagak
Capek iyaUang jajanku disita satu minggu
Ayahku mengatakan aku harus punya semangat kemerdekaan
Apalagi aku generasi penerus bangsa
Katanya setidaknya harus menghargai jasa pahlawanAku menjadi merasa bersalah
Seharusnya aku bahagia pada hari ini
Bukan emosi
Ini adalah hari peringatan kemerdekaan bangsakuAku berjanji pada ayahku
Aku berjanji untuk berubah
Menjadi lebih baik
Agar uang sakuku kembaliSebenarnya
Dari tadi aku hanya ingin mengucapkan
Selamat hari kemerdekaan ke 73
Dirgahayu Indonesiaku
KAMU SEDANG MEMBACA
🇮🇩 Commemoration of Glory
RandomGabungan karya member Generation of Dreamers sebagai perayaan ulang tahun Indonesia yang ke-73!! 🔥