Pernahkah engkau merasa bahwa dia yang engkau harapkan bersamamu , menjadi yang terpenting dihidupmu. Namun pergi dan bahagia dengan yang lain?
.
.
Padahal awalnya engkau telah menetapkan pilihan untuknya. Engkau bahkan sudah berdoa di sujudmu untuknya.
Nama nya tidak lepas dari kata rindu yang engkau ucapkan.
Dirinya juga tidak hilang dari pandangan yang engkau tatap.
Bahkan dia juga tidak lari dari curhatanmu terhadap Allah. .
.
Namun kenapa ia tidak bersamamu?
Apakah doa mu tidak diterima?
Atau usaha mu tidaklah bagus? .
.
Bukan.
Itu karena dia hanyalah seorang lelaki pilihanmu.
Tetapi dia bukan lelaki pilihan Allah.
Tidaklah rasa marah atau benci terhadap takdir yang ditetapkan.
Walaupun perlahan dia pergi dengan kebahagiaannya, mungkin itu karena takdirnya untuk bersama yang baru.
Kita hanya sebagai penanti yang memanjangkan doa. .
.
Hanya berharaplah agar diberikan yang sesuai dengan pilihan Allah bukan pilihan kita.
Karena allah tau yang baik dari yang terbaik.
Untuk menjadi imam di depan mu.
Untuk menjadi guru membimbingmu.
Dan untuk menjadi ayah dari anakmu. .
.
Dan janganlah takut akan kehilangan.
Karena jodoh, rezeki, kematian telah ditetapkan.
Jodoh takkan pergi menjauh hanya karena kamu masih sendiri.
Dia akan datang dan menghilangkan kesendirianmu.
Percayalah..Allah tau mana yang terbaik untuk hamba-Nya
Hanya kita nya saja yg terkadang tidak pernah bersyukur
Dan selalu ingin...ingin...dan ingin... Juga selalu 'merasa' mendapatkan apa yg tak di harap kan
Maka dari itu cobalah untuk belajar ikhlas
Ikhlas kan lah harapan kita kepada Allah
Dan yakin lah apa yang Allah berikan kepada kita itu lah yang terbaik untuk kita :)
.
.Aku tak ingin berbahagia dalam ikatan yang tak di ridhoi-Nya
Aku takut pemilik hati cemburu karena menduakan cinta-Nya
Usaikan saja kisah kita
Sampai bertemu di takdir selanjutnya
Entah akan disatukan kembali dalam kebaikan atau dipertemukan dengan takdir yang kuyakin jauh lebih baik
Sampai bertemu kembali di suatu hari
Dimana kita akan bercerita tentang bahagia. Hanya bahagia ... Entah bahagia bersama atau bahagia dengan pasangan masing-masing
.
.
.
Jodoh kita tak akan tertukar...
Akan ada saatnya seseorang yang telah lama menunggu dipersatukan dengan seseorang yang juga telah lama menunggunya, maka bersabarlah dalam menanti Jodoh.
Karena bukan siapa cepat dia dapat. Tetapi siapa taat jodoh dekat. ..
Jodoh kita tak akan tertukar dengan orang lain, orang baik-baik itu jodohnya lama, karena mereka lah orang-orang pilihan, dibandingkan harus terburu-buru dalam menentukan pilihan hingga akhirnya salah memilih. ..
Tidak perlu mencari yang sempurna, tetapi dia yang mampu menyempurnakan kekurangan yang kita miliki, tak perlu yang kaya raya seperti Sulaiman dan Bilqis ataupun Khadijah, tetapi carilah dia yang pandai bersyukur dengan rezeki yang sudah Allah berikan untuk menafkahi rumah tangga dengan halal.
Cantik atau tampan itu semua akan datang bersama rasa cinta kita terhadap pasangan nanti.
..
Semua bisa kita beli dengan uang, tetapi yang indah akhlaknya, santun perangai-nya, hanya bisa dimiliki mereka yang memang mau berbenah diri dan memperbaiki akhlak-nya.
Kembalikan semuanya kepada pemilik Cinta, Dia-lah yang akan menentukan mana yang terbaik untuk kita. Memberikan seseorang yang mampu menghapus air mata ketika kita menangis, yang akan menyanggah langkah kaki kita ketika lelah untuk berjalan, karena melangkah dan menitih jalan hidup tidak semudah yang direncana manusia.
..
Carilah pasangan hidup yang disaat dia dekat memberikan kita kenyamanan, dan ketika jauh mendatangkan rindu yang begitu dahsyatnya hingga mengantarkan kita ke tepian do’a serta sujud, sebab hati ini percaya bahwa dia kan menjaga cinta dan hati-nya hanya untuk kita.
Percayalah penantian dalam taat itu Indah.......
Ya Akhi,
Ana uhibbuka fillah (Aku mencintaimu karena Allah)
Ungkapan cinta yang begitu indah bukan?
Dan akan terasa lebih indah bila kalimat itu diucapkan pada insan yang telah halal,
dialah seorang imam yang bernama suami
Karena cinta itu suci,
maka tidak boleh dinodai dengan hal-hal yang tidak Allah ridhai
Biarkan cinta itu tumbuh dalam hati,
Walau saat itu ada pria yang kau cintai
Namun jagalah fitrah cinta itu hanya untuk suami yang kelak akan mendampingiYa Akhi,
Calon pendamping diri ini,
Semoga kaupun mampu menjaga hatimu dan tak menodai cinta yang telah Allah beri
Karena disini,
Aku pun sedang berusaha menjaga hatiku agar tidak salah melabuhkan cinta pada pria yang bukan pilihanNya.Semoga Allah menjaga hati dan cinta kita,
Agar cinta yang hakiki itu tumbuh disaat Allah telah mempersatukan kita dalam indah ikatan cinta yang halalAamiin 😊
KAMU SEDANG MEMBACA
Cinta Dalam Ta'aruf [ UNTAIAN KATA ] ✔
Romans" Aku Wanita Biasa Yang Sedang Memperbaiki Diri Dan Menyelipkan Nama Dirimu Di Dalam Shalat Malam Ku " Berdasarkan Sebuah Kata - Kata Inspirasi Dan Cerita Yang Bergenre Romance Tentang Muslimah Yang Sedang Memperbaiki Dirinya Untuk Mempersiapkan Dir...