14.

1.6K 85 0
                                    

Lucas Antoni Arsitektur muda dengan  karya yang mendunia.

The Fantastic 3 sebutan yang di buat masyarakan untuk 3 pengusaha muda yang namanya hampir memenuhi kolom berita di berbagai situs.
Dan salah satunya adalah Lucas Antoni.

Di usianya yang menginjak 27 tahun ia sudah di kenal dunia dengan berbagai macam desain bagunannya yang menghiasi sudut Kota dan Negara di berbagai belahan Dunia.
Desain pertamanya adalah gedung
BI Company ( Brother Inovation Company) yang di buatnya di usia 20 tahun, tak lain adalah perusahaan yang di kepalai oleh dirinya sendiri dan juga 2 sahabatnya Nadeo Velden dan Juga Daniel Alexander.

Q&A bersama sang Arsitektur.

Q: "Rasanya sulit sekali media bisa mendapat wawancara Ekslusif dengan anda dan juga 2 sahabat anda, kenapa kalian begitu menghindari media?"

A: "Karna kami tak ingin mencampur adukan pekerjaan kami dengan popularitas"

Q: "Apa alasan anda akhirnya mau menerima tawaran majalah Fashion&People?"

A: "Karna saya menukar wawancara ini dengan sesuatu yang saya inginkan"

Q: "Wah apa itu sesuatu yang begitu berharga?"

A: "Sangat"

***
Q: "Anda begitu sukses dalam pekerjaan anda. Anda seorang Arsitek ternama juga salah satu pemimpin BI Company. Apa anda berminat merambah bidang lainnya?"

A: "Ya ada beberapa pekerjaan yang saya jalani bersama Nadeo dan Juga Daniel selain BI Company"

Q: "Wah kau dan 2 sahabatmu begitu hebat apa yang bisa kau sampaikan pada orang lain yang ingin menjadi seperti kalian dan bisa mempertahankan eksistensi di bidang yang anda geluti selama hampir 10 tahun?"

A: "Kalian pasti tau jika 7 tahun yang lalu BI Company bukanlah apa-apa. Kami membangunnya dari 0 dan jika kalian bertanya apa yang membuat BI.C bisa bertahan dan bahkan berkembang adalah karena usaha dan kerja keras kami membangunnya.
Kami memiliki latar belakang pekerjaan yang berbeda aku Arsitektur, Nadeo bekerja di bidang Resort dan Villa juga Daniel yang memiliki kemampuan dalam me'management segalanya.
Kami bekerja sama dengan kemampuan kami untuk membangun BI.C.
Dan tentunya pekerjaan yang kami jalani pasti saling terkait apapun itu"

●●●

Krystal menatap terkejut beberapa lembar kertas hasil wawancara majalah Fashion&People dengan pengisi cover edisi spesial bulan ini.

Maya bilang dia adalah orang yang begitu di kagumi dan di gandrungi banyak orang.
Sesorang yang akan membuat kita mendapatkan bonus besar karna berhasil membuatnya mau menerima tawaran majalah kami.

Dan orang itu adalah orang yang beberapa bulan lalu datang tiba-tiba di dalam hidup Krystal. Menerobos masuk kedalam dunianya dan saat ini telah menjadi kekasihnya.

Krystal benar-benar membeku menatap apa yang ada di gengamannya. Juga foto-foto yang tergeletak di atas mejanya.

Krystal adalah editor di perusahan penerbitan itu. Dia orang terakhir yang mengedit tampilan majalah sebelum di cetak.

Itu berarti dia adalah orang terakhir yang tau siapa pengisi cover majalah yang akan dia garap.

Dan betapa terkejutnya dia jika orang yang selama 1 minggu ini di bicarakan di kantornya adalah Kekasihnya sendiri. Lucas.

Hug ME (The Fantastic3 Series)ENDTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang