•••••
Author's POV
Sore hari sehabis pulang kuliah, kamu ada janji dengan Haruto untuk menemaninya membeli sebuah kado yang akan diberikan kepada Ibu dan Ayahnya.Ya, mereka sedang merayakan anniversary ke delapan belas tahun.
Ini adalah kali ketiga kamu menemani Haruto ke sebuah mall.
Pertama, menemaninya untuk membeli pakaian baru untuk acara dies natalis sekolahnya waktu itu.
Kedua, kamu diajak untuk jalan-jalan bersamanya.
Dan yang ketiga, ia memintamu untuk menemaninya membelikan kado untuk ulang tahun pernikahan orang tuanya.
Kamu selalu senang ketika diajak oleh Haruto ke mall, karena dia tak akan lupa untuk mengajakmu makan juga. Itu hal yang kamu sukai.
Bukan, bukan kamu ingin memanfaatkannya, tetapi ia memang mempunyai kebiasaan seperti itu ketika mengajakmu pergi. Sebagai tanda terima kasih, katanya.
"Kak, kalo kata Kakak yang cocok itu apa?" tanyanya di sela-sela kegiatanmu yang tengah memperhatikan toko-toko sekitar.
Seketika terlintas di otakmu ketika melihat toko yang ada di depan kalian.
"Lu bawa duit berapa?"
"Enam ratus ribu won." ucapnya santai.
"Cash?" ia hanya mengangguk sebagai jawabannya.
Anak SMA membawa uang cash sebanyak itu? Gila!
"Banyak amat?"
"Ya, jaga-jaga kalo ada barang yang Kakak suka juga." mendengar jawabannya, kamu hanya menatapnya aneh.
"Gak usah." kamu pun berjalan mendahuluinya.
"Kak, tungguin aku!"
Ia mengejar untuk menyusulmu, sedangkan kamu sudah berjalan ke arah toko yang kamu maksud.
Baru saja kamu hendak masuk ke toko tersebut, tapi kamu malah menabrak seseorang yang lebih tinggi darimu.
"Eh maaf, gak se—– loh? Hyunjin?"
KAMU SEDANG MEMBACA
Mommy × Daddy - Watanabe Haruto (Treasure) ✔️
Fiksi Penggemar[Bahasa] ❝Gimana Kak? Mau dipanggil Mommy selamanya?❞ Berawal dari bercanda yang berujung baper beneran. ⚠️ warning : this character use (y/n), if you don't like it, just go out! Started : January 1, 2019 Ended : April 1, 2019 • Imagine • Bahasa ba...