Trainee SM Entertaiment

1.1K 78 2
                                    

Taeyong menjadi trainee di SM Entertaiment selama 3 tahun, dia masuk kedalam agency dengan skill yang biasa tidak seperti trainee lain.

Dengan kegigihannya untuk dapat debut dia meningkatkan skillnya dengan pesat, menunjukan hasil dance dan vocal nya yang membuat para coach kagum.

Salah satu koreografer agency ini sempat meremehkan Taeyong, namun tak disangka dia menjadi seorang trainee yang penuh dengan prestasi dalam setiap minggunya.

Karena skillnya yang cukup bagus, beberapa senior memuji keahliannya.

Bukan hanya senior namun sesama trainee, termasuk Seulgi.

👩🏻👩🏻👩🏻

Seulgi menjadi trainee sudah 6 tahun, lebih lama daripada Taeyong.

Dia termasuk paket lengkap kata para coach.

Keahliannya dalam kategori dance adalah senjatanya, vocal tidak perlu diragukan, visual, dan melukis.

Karisma yang dikeluarkan Seulgi membuat Taeyong juga mengaguminya.

"Annyeong Seulgi-ssi." Taeyong membungkuk dan menyapa Seulgi.

"Ahhh Annyeong Taeyong-ssi." sapa Seulgi.

"Apa hari ini ada latihan?" tanya Taeyong.

"Tidak, aku kesini hanya berkonsultasi dengan staff. Emang kenapa Taeyong-ssi?"

"Hmmm aku ingin mengajakmu makan." ucap Taeyong dengan malu-malu.

"Woahhh boleh yuk kita berangkat sekarang kalau kamu tidak sibuk."

Mereka berdua akhirnya makan didekat Sum Market yang harganya cukup sesuai.

Awalnya mereka berdua terlihat canggung namun lama-kelamaan mereka asik ngobrol, bercanda, hingga menanyakan beberapa rumor dari artis SM.

Seulgi menceritakan kehidupan masa-masa traineenya, tak beda jauh dengan yang Taeyong rasakan.

Walaupun Seulgi lebih lama dari Taeyong, tetapi dia bisa merasakan jatuh bangunnya seorang trainee.

Sejak hari itu mereka berdua tampak akrab, tidak secanggung biasanya.

Setiap bertemu mereka selalu makan ramyeon di Sum Market.

Kadang teman sesama trainee pun mengira mereka menjalin hubungan.

👦🏻👦🏻👦🏻

"Ah noona kamu tahu dimana Seulgi?" tanya Taeyong pada Irene.

"Tadi aku melihatnya dia kearah ruang vokal. Kenapa kamu cari dia?" ucap Irene.

"Aku diberitahu seseorang bahwa dia sempat dimarahi saat tes vocal." Taeyong menunjukan ekspresi khawatir.

"Ahhh iya aku juga sempat menghawatirkannya tapi karena aku ada rapat bersama staff jadi aku tak bisa menemaninya. Tolong kamu periksa dia, aku takut dia sedang bersedih." ucap Irene.

Tak disangka selama trainee dia sempat mengalami depresi, itu dikarenakan teman-teman seperjuangannya telah keluar dari SM karena lamanya debut mereka.

🚪🚪🚪

Taeyong melihat Seulgi tengah mendengarkan musik dan membaca lirik.

"Seulgi-ah" ucap lirih Taeyong.

"Ah Taeyong-ah apa ruangan ini akan dipakai?"

Taeyong menggelengkan kepalanya.

"lalu kenapa kamu kesini?" tanya Seulgi.

"Aku hanya ingin menemanimu." ucap Taeyong dan duduk disamping Seulgi.

ONE SHOT: SEULYONGTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang