Manusiawi memang ketika seseorang merasa lemah
Saat itu matahari cukup terik diatas sana
Iya, sebelum menyembunyikan sinarnya,
Dia justru menertawakanmu dari jauh
Kamu hanya berteman dengan angin saat itu
Ingin merasakan kesejukan padahal teriknya tepat ada di titik vertikal mengarah padamu
Sebenarnya kamu kepanasan, kegerahan pula
Berharap, jangan sampai pikiranmu ikut memanas
Kamu pandai menyembunyikan pilu, belajar darimana?
Tapi sebenarnya, kamu tersadar bahwa masih banyak diluar sana yang belum seberuntung kamu
Kamu masih belajar, sorry memang kita hidup untuk belajar sampai nanti kita berujung di liang lahat
Berteman dengan tanah berwarna cokelat pekatGini deh, ibaratkan garis vertikal
Tegak lurus dan memiliki dua titik
Satu titik di atas dan satu titik di bawah
Itu memiliki makna, ya jika kamu memahaminya
Aku beritahu, sebentar jangan dulu cape bacanya.Ada kalanya kamu berada di titik pencapaian yaitu titik yang berada di atas
Ada kalanya kamu berada di titik terendah yaitu titik yang berada di bawah
Semua adil pada waktunya, kamu pandai dalam hal kesabaran, aku yakinkan itu.
Singkatnya, itulah makna hidup dari serangkaian kalimat manis seorang motivator
Sudah menurun kah emosinya?
Sesuatu akan baik pada waktunya selama kamu ikhlas.Tertanda, yang terlalu peduli.