Summer Work

778 50 1
                                    

Heat Haze Daze

Adaptation from Mekakucity actors & Kagerou Project

By. Luna Sedata

All characters belong to Jin & Vocaloid song MV series as this is only one of fan made adaptation from MV Kagerou Daze. With this disclaimer, author owe nothing with Jin and Kagerou Project

 

Genre : Romance, Paranormal, Tragedy, Fantasy.

______________________________________________________________________________

11th Loop :  Summer Work

 

If you wanna thanks me, how about help me for my summer home work?

~ Rika

Sudah empat hari sejak momen di mana Kaoru sang ibu meninggalkan Hibiya seorang diri di Chiba. Untungnya, Hibiya dengan cepat bisa beradaptasi, memutuskan untuk kembali ke rumah lamanya yang secara hukum masih berstatus milik sang ayah yang kini masih dalam penjara.

Uniknya, Hibiya termasuk cekatan dan mandiri secara terbukti rumah justru malah terlihat lebih rapi dengan absennya kedua orang tuanya. Walaupun harus diakui oleh Hibiya kalau usahanya merapikan rumah di awal sungguh merepotkan.

Pagi itu sungguh merupakan hari minggu yang cerah dengan suasana panas terik khas musim panas yang kini mulai mencapai puncaknya. Sementara Hibiya berencana untuk kembali mendatangi rumah Rika untuk mengambil sisa bajunya di sana sekaligus ingin mengucapkan terima kasih sekali lagi. Toh, Hibiya masih merasa berhutang budi pada ibu dan anak yang sudah menolongnya sejak insiden yang terakhir.

Usai memakai baju santai dibalut jaket ber-hoody favoritnya, Hibiya segera meraih telepon genggam serta dompet kecil miliknya sebelum berlari ke luar. Hibiya melewati koridor ruangan yang sempit, tanpa sengaja melirik sebuah kalender yang tergantung di dinding ruangan depan.

“13 agustus kah?” pikir Hibiya dalam hati.

Melihat kalender tersebut, Hibiya kembali teringat akan kejadian aneh yang dialaminya di kota beberapa hari yang lalu. Saat di mana dia bertemu dengan seseorang yang mengaku sebagai dirinya dari masa depan. Seorang Hibiya yang lain; yang datang dan menyinggung tentang sebuah tragedi misterius pada tanggal 15 agustus.

Tentu saja sampai sekarang pun Hibiya masih tidak mengerti apa maksud dari semua itu. Lagi pula, Hibiya tidak pernah bertemu dengan sosok aneh itu lagi sejak pertemuan mereka yang terakhir tanggal 5 agustus yang lalu. Alih-alih, Hibiya malah tidak yakin sekarang apa fenomena waktu itu benar-benar terjadi atau hanya sekedar ilusinya sendiri.

Sadar memusingkan hal tersebut tidak akan membawanya ke mana-mana, Hibiya memutuskan untk terus lanjut ke depan, mengunci pintu rumah sebelum berjalan pergi ke arah jalan tiga persimpangan menuju kediaman rumah Rika.

Secara saat ini adalah hari minggu, jalan terasa lebih ramai dari biasanya. Hibiya melewati beberapa tikungan hingga melewati jalan pasar yang biasa sebelum sampai di rumah Rika. Lucunya, tepat di depan rumah Rika, Hiyori sudah ada di sana sedang bercakap-cakap santai dengan anak pemilik rumah penjual kue itu..

“Hiyori...” kata Hibiya tiba-tiba. Agak bingung saat melihat bagaimana gadis itu ada di sana walaupun sang bocah tetap berlari mendekat.

Kedua gadis segera melirik ke arah Hibiya sementara Hiyori melambaikan tangannya.

Heat Haze DaysTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang