Happy reading~
Semua calon pengurus OSIS diperintahkan untuk berkumpul di kelas X IPA 4, disana, mereka diberitahu barang-barang yang harus dibawa untuk LKO besok.
Oh iya, LKO ini berlangsung selama 3 hari, mereka akan dilatih sebelum bisa resmi menjadi pengurus OSIS
Sifat Kihyun yang sangat manja juga menjadi halangan bagi dirinya dalam mengikuti LKO kali ini. Bagaimana tidak, dia membuat teman-temannya kerepotan karena harus membantu menghabiskan makanan Kihyun karena Kihyun memang tidak banyak makan, bahkan di hari terakhir dia tidak makan makanannya sama sekali
3 hari pun berlalu, sampai pada hari terakhir LKO, semua calon pengurus OSIS melakukan gladi bersih untuk pelantikan pengurus OSIS yang baru besok
Akhir dari LKO itu diwarnai kegembiraan dan kesedihan karena pada akhirnya kakak-kakak senior yang memarahi mereka saat MPLS, memarahi mereka saat LKO harus mengakhiri masa jabatannya besok bersamaan dengan pelantikan pengurus OSIS yang baru
Kihyun sedikit terkejut karena mengetahui orang yang selama ini tidak ia suka akan menjadi pasangannya selama 1 periode kedepan
Yak, Shownu 1 sekbid dengannya! Kihyun memberikan senyum kecilnya, sedikit terpaksa karena dia harus menyesuaikan dan mengakrabkan diri kepada orang itu
Kak Irene menoleh kebelakang, matanya tertuju kepada dua orang yang ada dibelakangnya
"Dek, agenda besar bulan depan kita yang pegang, jadi siap-siap ya.. karena sekbid kita yang pertama megang agenda besar bulan depan"Oh iya, FYI, untuk OSIS kelas 11 juga mengikuti LKO dan mereka juga dilantik untuk periode berikutnya, ada yang sebagai Ketua dan Koordinator Sekbid
"Siap, iya kak!"
.
.
.
Hari Sabtu, rapat pertama mereka dalam periode baru dimulai. Tidak seperti yang Kihyun bayangkan, Kakak OSIS kelas 11 seperti berubah 180 derajat baginya. Dimana saat mereka menjadi wali gugus mereka begitu sangat baik. Tapi setelah menjadi Koordinator sifat mereka menjadi sangat dinginBagaimanapun sekarang Kihyun harus meratapi nasibnya, dimana setiap Sabtu itu seluruh siswa pulang pukul 12.00, tapi karena rapat, setiap Sabtu ia harus rela untuk pulang pukul 18.00
Masih begitu canggung, bicaranya dengan Shownu juga masih cukup formal
"Dek, besok ada rapat membahas Bulan Bahasa, kalian ikut ya, sepulang sekolah" ujar Kak Irene
"Siap, iya kak!"
"Oke, tetap semangat ya.. tahun kemarin agenda ini ga ada loh, nah tahun ini jangan sampai gaada, kalian yang megang nih. Jangan sampai lolos"
Kak Irene kemudian pergi meninggalkan Shownu dan Kihyun"Emm.. kamu.. ga pulang?"
"Belum dijemput" jawab Kihyun singkat, kemudian Kihyun melanjutkan perkataannya lagi
"Kenapa? Mau nganterin pulang?"
.
.
.
Setelah beberapa saat mereka berdua saling berdiaman, akhirnya tiba saatnya Kihyun dijemput"Ah, aku udah dijemput, aku pulang dulu yaa, bye"
.
.
.
"Ah, bisakah aku beradaptasi dengannya?" gumam Kihyun
.
.
.
Keesokan harinya
"Kihyuuun, dicari Shownu!"Mendengar panggilan itu, Kihyun bergegas pergi menuju keluar kelas, disana sudah terlihat Shownu yang menunggu di bangku depan kelas Kihyun
"Ayo koordinasi" ujar Shownu singkat
"Emm.. ayo"
.
.
.
"Permisi kak, kami mau koordinasi""Mau koordinasi tentang apa?"
Setelah beberapa saat mereka koordinasi, kak Irene kembali mengingatkan mereka perihal agenda mereka bulan depan
"Dek, nanti sore ada rapat, kalian ikut kan?"
"Siap ikut kak!"
"Kalian ga usah terlalu formal sama saya, santai aja, ibaratnya saya ini kan kakak kalian, jadi gausah terlalu canggung"
Setelah dirasa cukup, akhirnya mereka izin pergi untuk kembali ke kelas
.
.
.
"Aku ke kelas ya""Iya"
Shownu masuk ke kelasnya duluan, yaitu kelas X IPA 3, sedangkan Kihyun terus berjalan mendatangi kelasnya, yaitu kelas X IPA 1
"Belum ada guru ya?" Sebuah pertanyaan yang terlontar dari mulut Kihyun yang seharusnya dia sudah tau jawabannya hanya dengan melihat ke dalam kelasnya
Seperti biasa, tidak ada yang menjawab pertanyaan itu, Kihyun datang menghampiri sahabat-sahabat barunya, ada Guanlin, Jaehwan, dan Jinyoung. Disana juga ada Lia dan Yuna
"Kiki~ habis dari mana btw?"
"Habis koordinasi" jawab Kihyun singkat
Tak berapa lama kemudian, Jinyoung mulai membuka mulutnya
"Sedotan itu lubangnya satu atau dua?""Hei, kau mau membuatku tak bisa tidur nyenyak lagi malam ini? Aku baru saja datang"
Persahabatan mereka memang penuh dengan logika, maklum, bisa dibilang kelas mereka adalah kelas unggulan, dan tentu saja yang paling banyak mengirimkan orang untuk lomba
"Eh lihat nih" Jaehwan menyodorkan hpnya kepada Kihyun, Kihyun hanya bisa tersenyum kecut melihatnya. Yah, kelompok mereka memang bisa dibilang suka menyindir kehidupan masyarakat zaman sekarang
Masalahnya, yang disodorkan oleh Jaehwan adalah sindiran untuk kaum LGBT, memang sudah bukan hal yang asing bagi Kihyun, dia tidak masalah jika ada teman-temannya yang menghina LGBT, dia tidak akan memasukannya ke hati. Toh, saat ini dia masih menutupi identitasnya yang sebenarnya itu
.
.
.
.
"Ah, aku senang sekali bersekolah disitu, aku sangat bangga, apalagi aku yang akan menghandle event bulan depan, aku tak pernah membayangkannya, dulu aku hanya melihat dan aku selalu bermimpi menjadi orang penting seperti itu disini, dan sekarang keinginan itu terwujud"Kihyun mengenang kala dulu dia ikut olimpiade disini, menurut dia, sekolah ini begitu luas, pasti akan sangat bangga jika berada disini
.
.
.
.
"Kak Irene dimana sih?""Iya nih, rapatnya dimana sih?"
Shownu dan Kihyun mondar-mandir mencari keberadaan Kak Irene. Mereka harusnya rapat bersama English Club sore itu, tetapi mereka tak kunjung menemukan Kak Irene, mereka sudah memasuki satu persatu kelas yang ada di sekolah itu
Akhirnya mereka hanya bisa menunggu di depan Ruang OSIS hingga sore hari
.
.
.
"Kalian dimana kemarin?""Kami nyari kakak, tapi ga ketemu, rapatnya dimana kak?"
"Di gazebo XI Bahasa dek"
"Loh, jadi disitu kak, kami kira itu anak XI bahasa lagi ngumpul kak"
"Makanya datangi dulu dek"
"Iya maaf kak"
.
.
.
Ah, satu hal sudah terlewatkan oleh Shownu dan Kihyun, padahal rapat itu bisa menjadi program kerja mereka. Yasudah tidak masalah, masih banyak yang bisa mereka lakukan
.
.
.
tbcNote: Ayo dukung terus cerita ini. Vote jika suka dan tidak usah dipaksakan jika tidak suka. Author sayang kalian
Next Episode
August 25, 19.00 KST
KAMU SEDANG MEMBACA
[Complete] Rightfully (ShowKi)
RomanceOSIS itu menyenangkan! (Bagi orang-orang yang sepenuh hati menjalankannya). Tapi, kesenangan itu hancur di tengah jalannya. Seorang Yoo Kihyun yang malang, harus bisa menahan emosinya selama setengah periode sisa perjalanannya! Mampukah ia? Penasara...