Satu bulan lamanya saya bertualang ke daerah jawa tengah sampai jawa timur, dan daerah yang terakhir saya kunjungi ialah kota Semarang. Seminggu saya di Semarang berakhir pulang diantarkan dengan kereta ekonomi yang melesat cepat seolah-olah sang masinis tau banyak penumpang yang ingin pulang dengan berbagai alasan, dari mulai para pekerja yang mulai masuk bekerja lagi, anak sekolah yang masuk sekolah sampai suami yang pulang ke kampung sendirian karena istrinya yang sedang mengandung anak kelimanya dan ingin cepat pulang karena khawatir dengan istrinya tersebut. Dan alasan saya ingin cepat pulang adalah tiga orang perempuan yang pertama ibu tiri saya, kedua ibu kandung saya, dan yang ketiga adalah dia Alisya. Walaupun entah kabar kemana setelah hampir 2 tahun kami tidak berjumpa, tapi saya yakin dalam waktu dekat kami akan bertegur sapa atau bahkan saling menceritakan hal kemarin bisa saja bukan?. Entah itu di dalam busway atau di sebuah warung kopi pinggir jalan tempat favorit saya membuang-buang waktu dengan kawan saya semasa sekolah menengah. Ah rasanya ingin sekali menaruh mesin jet bertenaga super di beberapa bagian gerbong agar cepat sampai kereta ini.
KAMU SEDANG MEMBACA
Hey, alisya...
RomanceJakarta adalah tempat dimana saya lebih lama menghabiskan waktu dari mulai bermain, buang air besar, bersekolah untuk menjadi manusia yang beretika dan bertemu dengan seorang perempuan asal jatiwaringin yang sedari dulu sampai sekarang tak luput dar...