Cinta kita adalah cinta yang terbaik. Sebab kau membuat imanku naik. Kau menolongku di dunia dan atas alasan itu, aku ingin menemuimu lagi di jannah nanti.🦋🦋🦋
Seorang wanita sedang melaksanakan sholat subuh di sebuah ruangan dengan ornamen dunia laut. Wanita itu tampak sangat khusyuk melaksanakan sholat. Ainun adalah wanita yang sholehah. Terlihat dari prestasinya dalam perlombaan tillawah dan murottal yang selalu dijuarainya.
"Assalamu'alaikum, Ainun......" suara wanita yang berasal dari luar kamar Ainun.
"Waalaikumsalam, iya Ma bentar!" sahut Ainun yang masih menggunakan mukenah berwarna putih.
Dengan segera Ainun membuka pintu kamarnya. Tak lama saat Ainun membuka pintu kamarnya, terlihat seorang wanita paru baya yang menghampirinya. Aisyah, Mama Ainun sedang menghampiri anak kesayangannya itu.
"Kamu udah sholat sayang?" tanya Mama Ainun.
"Barusan selesai sholatnya Ma!" jawab Ainun.
"Yaudah kalo udah sholat. Mama tadi cuma mau bangunin Ainun untuk sholat ajah." seru Aisyah sembari mengelus kepala anaknya tersebut.
"Makasih ya Ma. Mama selalu ingatin Ainun untuk sholat. Mama emang orang yang paling berharga deh dalam hidup Ainun.
"Yaudah Mama ke bawah lagi ya sayang." ucap Aisyah kepada Ainun.
Pandangan Ainun yang tertuju ke arah Mamanya sekilas terhenti setelah mendapati HP nya yang berbunyi tanda ada yang menelpon.
"Hallo, Assalamu'alaikum!eru Ainun sambil menaruh HP nya di samping telinganya.
"Hallo. Nun, kamu di mana?" tanya seorang wanita dari telpon.
"Aku di rumah, kenapa emangnya Cha?" tanya Ainun kepada wanita yang bernama Chacah.
Chacah adalah teman baru Ainun. Mereka berteman sejak Ainun baru masuk sekolah di SMA Nusa Bangsa. Chacah dapat nomor Ainun saat mereka pergi ke kantin.
"Ainun, hari ini Nata lomba Azan di masjid darul salam di dekat SMA. Kamu bisa datang nggak?" jelas Chacah kepada Ainun.
"Aku nggak ada yang anter Cha!" ucap Ainun dengan raut muka yang agak ditekuk.
"Kamu bareng aku ajah Nun. Aku jemput kamu sekarang ya, kamu siap-siap." seru Chacah.
"Bener nih Cha, yaudah aku siap-siap dulu ya!" sahut Ainun dengan ekspresi yang bahagia.
"Yaudah cepetan, aku 15 menit lagi sampai." seru Chacah kepada Ainun.
"Assalamu'alaikum Chacah!" salam Ainun dan langsung menutup telponnya.
"Waalaikumsalam Ainun!" jawab Chacah dan langsung menuju garasi.
🦋🦋🦋
Suara deru motor terdengar sampai di kamar Ainun. Bisa ditebak, itu pasti suara motor Chacah. Ainun segera keluar dari kamarnya. Baru saja keluar dari kamar, suara mamanya sudah terdengar.
"Ainunn, ada temen kamu sayang," teriak Mamanya dari arah dapur.
"Iya ma," balas Ainun.
KAMU SEDANG MEMBACA
Arrogant
Novela JuvenilAinun, adalah wanita muslimah yang ceria dan berpenampilan sederhana. Di mana seumur hidupnya belum pernah pacaran. Ainun adalah siswa yang pindah sekolah ke SMA Nusa Bangsa. Nata, seorang pria yang sangat tampan, pintar, dan sangat giat dalam beri...