Meet Shania

560 36 0
                                    

Bella's POV

   "Shania?!" seruku bersamaan dengan Angie dan Jessica. "Hello, senang bertemu kalian" sapanya dengan senyuman. "Bagaimana kau bisa tahu kami ada disini?" tanya Angie. "Haha, tentu saja Bella sudah memberi tahu aku sebelum aku ke sini" jawab Shania. "Bagaimana sekolah di New York? Kamu masih juga bisa berbahasa Indonesia dengan baik" kata Jessica. "Lumayan juga sih sekolah disana dan aku tak akan bisa lupa sama kalian. Tentu aku masih bisa berbicara bahasa Indonesia karena aku memang asli terlahir di Indonesia dan pindah ke New York" jelas Shania. "Kamu mau nginap dimana?" tanyaku. "Hehe...aku belum survey hotel, bolehkah aku menginap di rumah kalian untuk sementara?" tanya Shania. "Di rumahku saja! Kebetulan ada kamar kosong, itu bisa jadi kamarmu!" usul Jessica. "Okay" kata Shania. Aku melirik jam tanganku. Ini sudah jam 9 pagi. Britta janji akan datang jam 9, tapi kok belum datang. Aku memutuskan untuk mengirimnya email. Sambil menunggu balasan Britta, aku mengajak ketiga sahabatku untuk jalan-jalan dulu. Tak lupa aku mengajak mereka makan sebab aku dari tadi sudah kelaparan. "Makan dimana Bel?" tanya Shania. "Tempat mie ayam aja gimana?" usulku. "Ya sudah, aku juga sudah lama tidak makan mie ayam, aku rindu pada rasanya!" kata Shania dengan senyum. Kami pun menuju restoran Es Teler 77 yang mie ayamnya kusuka. Ah, sampai lupa kuceritakan kalau tadi sebelum kami berangkat kesini, kami pulang dulu untuk mengambil uang. Saat asyik-asyiknya makan, ada email masuk ke hpku.

      

          

        From  : Britta
        To      : Bella

  Bonjour! Bella. Bella, aku hari ini belum bisa datang. Pesawatku diundur besok pagi jam 4. Kemungkinan aku akan datang jam 10 pagi besok, apa Shania sudah datang? Kalian tunggu aku ya, aku pasti datang.
  
                                              With love, Britta

"Pesan singkat Britta!, baca ini" kataku. Jessica dan Shania berebut melihatnya. "Okay, besok Britta datang, kenapa diundur ya?" tanya Shania. "Mungkin ada halangan" kata Angie mengangkat bahu sambil menyendok nasi gorengnya. Selesai makan, kami pun pulang. "Nanti sore kita cari hotel saja buat Shania, jadi Shania tak usah menginap di rumah Jessica, untuk sementara ia istirahat di rumah Jessica, nanti biar mamaku yang antar, mamaku tahu hotel yang bagus" ujar Angie. "Uhmm.... kuterima kata-katamu" kata Shania. "Sampai bertemu sore nanti!" pamitku. Kami pun berpencar.

         Angie's POV

"Ma, nanti antar sahabat-sahabatku mencari hotel yaa!?" pintaku. "Untuk apa?" tanya mama. "Untuk Shania, Ma" jawabku. "Ah gak usah, dia menginap saja di rumahmu atau siapa gitu, kan dia sahabatmu sayang" balas mama dengan lembut. "Hmm... benar juga, tapi nanti sore kita jalan-jalan ke Mall of Indonesia aja gimana?" tawarku. "Ya sudah, tapi ajak papamu dulu sana" kata mama. Aku beranjak dari tempat duduk dan bilang pada papa kalau aku dan semua sahabatku ingin ke MOI. "Angie, kamu boleh kesana, tapi nanti hati-hati ya, kamu bawa uang sendiri, juga sahabatmu itu, HPmu jangan sampai lowbatt okay? Nanti mama, papa, Ayu, Lisa, dan Intan akan menunggumu di tempat bermain anak-anak" kata papa. "Kak Intan gak ikut main?" Tanyaku. "Tidak, Intan ingin mengikuti mama saja atau baca buku sambil menunggu kalian" jawab papa. "Nanti sore kan pa?" kataku. "Besok sore saja ya, papa lagi banyak kerjaan, nanti sore kamu jalan-jalan sama mama saja ke mall biasa yang ada permainannya" kata papa. Aku pun tersenyum. "Gimana?" tanya mama. "Besok sore kita pergi!" jawabku dengan seruan bahagia. Mama hanya senyum melihat tingkahku. "Ma, tapi nanti temani aku jalan-jalan ke Lotte Mall" pintaku lagi. "Ngapain sayang?" tanya Mama. "Yaa mainan" jawabku. "Jangan ah, nanti abis uangmu dan sahabatmu itu. Lebih baik uang itu kamu pergunakan untuk besok sore" saran mama. Aku pun menerima saran mama karena MOI memang mahal. Aku segera ke kamar dan chatting dengan Bella dan Jessica. Aku memberitahu rencana ke MOI besok sore pada mereka. Aku diberitahu kontak Shania dan Shania ku masukkan ke grupku, group Five Stars. Nanti Britta akan ku invite juga, tapi nanti setelah bertemu dengannya. Tak terasa menjelang sore, kami ketemuan di taman untuk mengobrol dan bermain-main. Benar-benar suasana yang kusuka. Kami bermain hingga sunset datang. "Eh, pulang yuk, udah mau malam nih, besok kita menunggu Britta dimana?" tanyaku. "Nanti kubilang pada Britta supaya ia nanti datang ke Taman Bunga Lavender, aku yakin ia masih ingat" kata Bella. "Ya sudah, aku duluan!" ujar Jessica menggandeng tangan Shania. Shania akan menginap di rumah Jessica selama liburan. Hal ini sudah dibicarakan di grup tadi siang. Kami menunggu kedatangan Britta esok hari. Phuh... senangnya bertemu Shania kembali!.

---Hello, readers. Aku update lebih cepat yaa. Vote and comments guys. Kalau ada yang salah atau tidak jelas tanya saja di comment. Maaf juga kalau ada yang salah ketik. Maaf juga kalau terlalu pendek. Thanks all---

True Friends [COMPLETED]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang