Pantai

32 3 0
                                    

Setelah Nando dkk dan Lia dkk berkumpul di rumah Celly mereka segera berangkat ke pantai menggunakan mobil Nando. Nando yang menyetir dan di sampingnya ada Lia yang duduk dikursi penumpang, kursi tengah diisi Kevin dan Devi dan dikursi belakang ada Farel dan Celly.

Selama perjalan Lia selalu memainkan hpnya tidak peduli dengan teman-temannya yang asik bercanda karena Lia sebenarnya tidak ingin ikut ke pantai dan ingin menghabiskan weekendnya seharian di rumah seperti biasanya tapi karena temannya itu memaksa akhirnya Lia mengalah untuk ikut.

30 menit diperjalanan akhirnya mereka sampai di pantai. Celly dan Devi turun dari mobil dengan wajah yang sangat senang sedangkan Lia biasa-biasa saja yang masih memainkan hpnya dan mereka langsung mencari tempat untuk makan karena mereka sudah sangat lapar di tengah perjalanan.

"Yuk makan di sana aja." ajak Farel sambil menunjuk tempat makan yang tidak jauh dari tempatnya yang diberi anggukan teman-temannya kecuali Lia.

Lia yang masih sibuk dengan ponselnya sehingga tidak mendengarkan apa yang dikatakan temannya. Teman-temannyapun segera beranjak menuju ke tempat makan tetapi ketika Nando ingin beranjak dia tidak melihat Lia di sampingnya, ternyata Lia masih sibuk dengan ponselnya Nando tau Lia sebenarnya tidak ingin ikut ke pantai Nando tau dari Celly.

Nando segera menggandeng tangan Lia sambil berjalan menuju tempat makan "Ehh." Lia yang kaget tiba-tiba ada yang menggandeng tangannya seketika jantung Lia berdetak lebih cepat dan sangat gugup tapi Lia tidak melepaskan tangan Nando rasanya sangat nyaman.

"Wihhhhhh gercep nihh ceritanya." sindir Farel dengan menggoda Nando tetapi Nando tidak menggubris godaan Farel. Sahabat Lia yang melihat Lia digandeng Nando hanya diam saja sangat terkejut biasanya sahabatnya ini akan menolak jika diperlakukan seperti ini,ada apa dengan Lia.

Setelah mereka mencari tempat duduk yang kosong mereka segera memesan beberapa makanan untuk mengisi perutnya yang sudah demo dari tadi, mereka makan dengan keadaan hening. Selesai makan mereka memutuskan untuk berfoto-foto dengan kamera Nando dan yang menjadi fotografernya juga Nando.

Devi dan Celly yang sedang asik berfoto bergantian layaknya model dengan menampilkan wajah yang sangat gembira tapi tidak dengan Lia. Lia memisahkan diri dari teman-temannya yang sedang berfoto ia malah duduk di tempat yang sudah disediakan sambil sibuk bermain ponselnya. Padahal Lia sudah diajak teman-temannya berfoto tapi Lia hanya menjawab nanti saja.

Setelah Nando selesai memfoto teman-temannya Nando yang melihat Lia duduk sendiri dan masih sibuk dengan ponselnya akhirnya menghampiri Lia "Kenapa?" tanya Nando yang membuat Lia segera mendongakan kepalanya seketika terpaku beberapa saat dengan mata indah itu "Males." jawab Lia yang langsung sibuk dengan ponselnya.

"Kenapa males?" tanya Nando lagi. Lia menghela nafas sejenak "Ya aku tuh weekendnya pengen di rumah aja tiduran ngga mau kemana-mana,ini juga aku dipaksa." cerewet Lia sambil mengerucutkan bibirnya. Nando mengacak puncak kepala Lia sambil tersenyum karena ia sangat gemas melihat Lia seperti itu. Lia yang melihat rambutnya di acak-acak Nando sangat sebal karena rambutnya menjadi berantakan "Ihhhh jangan di acak-acak jadi berantakan nih." omel Lia tambah mengerucutkan bibirnya. "Gemes banget sihh." Nando ganti dengan mencubit pipi Lia yang langsung diberikan tatapan tajam dari Lia.

Devi dan Celly menghampiri Lia dan Nando yang sedang duduk "Ia ayoo foto." ajak Celly sambil menarik tangan Lia. "Iya iya." Lia hanya pasrah dengan sahabatnya itu. "Ndo, fotoin kita bertiga." dibalas anggukan dari Nando.

Selesai mereka bersenang-senang di pantai akhirnya mereka memutuskan untuk pulang.

••••


JANGAN LUPA VOTE AND COMMENT😉
TUNGGU PART SELANJUTNYA

ArseliaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang