Part 1 | Gebetan❣

46 2 0
                                    

Alena Natasha, tertulis di papan name wanita tersebut. Kini Alena sedang mengintip dibalik lemari yang tersusun buku. Alena sedang memperhatikan pria yang sedang duduk manis dengan tatapan fokus pada buku yang kini berada di tangannya.

"Alena ke kantin yok!," ucap Reina dengan wajah cemberut. Reina merasa bosan karena sejak tadi Ia hanya menemani sahabatnya Alena memperhatikan gebetannya yang sedang belajar di perpus.

"Ssttt-" ucap Alena dengan tangan reflek menutup mulut Reina dengan jari telunjuknya."ntar ketahuan," Bisik Alena yang masih menatap ke arah gebetannya.

"Tapi gue laper," ucap Reina karena sedari istirahat Alena langsung menariknya secara paksa menuju keperpus.

Alena pun menatap Reina.
"Yaudah deh," ucap Alena pasrah. "Ayok kekantin!," lanjut Alena. Reina pun segera melingkarin lengan Alena.

"Yok!," balas Reina semangat. Alena menatap wajah Reina malas. Reina membalas tatapan Alena dengan menaikturunkan alis tebalnya.

Alena dan Reina pun berjalan sejajar menuju kantin.

Sesampainya dikantin Alena dan Reina pun segera mencari Tasya. Yang sudah duluan ke kantin.
Tasya yang melihat Alena dan Reina segera melambaikan tangan kearah mereka. Alena dan Reina pun segera menghampiri Tasya.

"Lama banget njirr," Ucap Tasya kesal. Karena sedari tadi kedua sahabatnya itu bilang mereka ingin ketoilet dan menyuruh Tasya untuk duluan ke kantin. Namun selang beberapa waktu keduanya itu tak kunjung datang.

"Ini semua tu, noh salah Alena," Ucap Reina tak kalah kesal. Alena segera memberikan tatapan tajam ke arah Reina. Dan di balas juluran lidah oleh Reina.

"Lho kenapa emang?," Tanya Tasya penasaran dengan kedua sahabatnya ini.

"Biasalah masalah gebetannya, kak Kevin," Jawab Reina dengan nada malas. Tasya yang mendengarnya hanya ber-oh ria, karena dia sudah biasa melihat Alena yang sibuk mencari Kevin. Alena yang mendengar ucapan Reina hanya cengir merasa tak bersalah.

"Pesan makanan gih," Ucap Reina menunjuk Alena dengan dagunya. Alena menatap Reina dengan tatapan tajam.

"Lho kenapa Gue?!," Balas Alena tak terima. Reina menatap Alena malas dan segera mendengus.

"Siapa yang buat Gue telat kekantin?," Tanya Reina sambil menatap tajam. Alena hanya menunduk pasrah.
"Gue," Jawab Alena.

"Dan sekarang siapa yang harus mesen makanan?," Tanya Reina sekali lagi. Alena yang mendengarnya segera beranjak untuk memesan makanan.

☘☘☘☘☘

Seluruh murid berhamburan karena jam menunjukkan pukul 05.00 dan bel pulang sudah berbunyi sepuluh menit yang lalu. Tak halnya dengan Alena dan para sahabatnya yang masih setia duduk di bangku kelasnya.

"Apa yang mau Lo bilang Len?," Tanya Tasya to the poin. Karena ketika istirahat Alena berkata kepada kedua sahabatnya bahwa Ia ingin bicara serius sepulang sekolah.

"Jadi gini-," Jawab Alena dengan serius.Tasya dan Reina pun segera menghadap ke arah Alena."Gue pengen ungkapin perasaan Gue ke kak Kevin," Lanjutnya dengan nada serius.

"Serius Lo?," Tanya Reina memastikan. Karena Reina tidak yakin bahwa seorang Alena yang menyukai kevin secara diam-diam sudah hampir 6 tahun lamanya.

Alena sudah dari kecil bersahabat dengan Kevin dan dari kelas 5 SD lah Ia sudah mulai mengetahui perasaanya kepada Kevin.

"Iya gue serius!," Balas Alena mantab pada pendiriannya.Karena Alena sudah berpikir dua kali bahkan lima kali sampai-sampai Ia begadang semalaman hanya untuk memikirkan Kevin.

"Yaudah-" Ucap Tasya."Tapi Lo udah ada rencanakan?," Lanjut Tasya.Alena menatap Tasya dan membalasnya dengan gelengan kepala yang menandakan bahwa Ia tidak memiliki rencana sama sekali.

"Gue nggak berani ungkapannya secara langsung," Jawab Alena murung.

Reina mendengus mendengar ucapan Alena. Tasya dan Reina pun berfikir sejenak.

"Gini aja-" Ucap Tasya yang mulai memberikan pendapat."Gimana kalau Lo tulis aja surat khusus buat kak Kevin?," Ucap Tasya. Alena dan Reina pun saling bertatapan.

"Gue takut kasihnya," Balas Alena cemberut. Reina dan Tasya membolak-balikan matanya malas.

"Yaudah tinggal Lo taro aja di loker kak Kevin," Ucap Tasya. Alena pun segera tersenyum lebar.

"Bener, kalian emang sahabat Gue yang terbaik!," Ucap Alena semangat dan memeluk kedua sahabatnya. Merekapun segera menuju gerbang untuk pulang.

Tasya dan Reina pun pasrah dengan tingkah Alena sedari tadi senyam senyum selama perjalanan pulang.

"Udah sampai tuan putri Alena," Ucap Tasya becanda. "Hehe," Balas Alena dengan cengiran.

Alena segera turun dari mobil Tasya dan berlari menuju gerbang yang terbuka. Alena menatap Tasya dan Reina sambil melambaikan tangan. Tasya pun segera tancap gas meninggalkan Alena yang masih menatap mobil Tasya yang kian menjauh.

Alena hendak masuk kerumah. Namun, langsung dicegat oleh Andre abang nya.

"Sekarang udah pukul 06.00!," Ucap Andre dengan wajah yang menyeramkan."dan Elo baru pulang!," Lanjut Andre dengan penekanan.

Alena menunjukan cengirnya dengan gigi kelincinya. Alena tidak merasa takut kepada Andre, karena Alena tau bahwa Andre hanya sekedar kesal saja.

"Maaf dong. Abang ku yang ganteng!," Balas Alena sambil mengedip kan kedua matanya berulang-ulang dengan cepat.

"Elo dari mana aja?," Tanya Andre dengan nada yang turun drastis menjadi lembut.Alena merasa menang dalam hatinya karena baginya sangat muda merendahkan kemarahan Andre.

"Hehe, habis belajar bareng teman tadi di kelas," Jawab Alena dengan cengirannya.
Andre mendengus pasrah dan mengacak-acak rambut Alena dengan gemas.

"Ihh bang jangan acak rambut, nanti Alen jadi jelek," Ucap Alena cemberut dan dengan nada yang di manja-manja kan layaknya anak kecil.

Andre hanya terkekeh. Andre beranjak dan duduk di sofa sambil mengganti chanel TV.

Alena segera masuk kekamar nya dan menghempaskan tas dan seragamnya asal. Dan segera menghempaskan tubuhnya diatas kasur kesayangannya.

Beberapa menit Alena menatap langit-langit kamarnya yang berwarna biru langit. Akhirnya mata Alena terasa berat dan siap masuk kedalam alam mimpinya.

______________________________________

GIMANA YANG UDAH BACA PART 1
KETAGIHAN NGGAK?

JANGAN LUPA TINGGALKAN JEJAK
DENGAN VOTE AND COMENT

MAKASIH YANG UDAH MAMPIR

TYPO BERTEBARAN💥💥

ENJOYY🔥🔥🔥

IchaHazell_

29 April 2020

NATHAN √Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang