Reyhan!!!!

377 58 11
                                    

Reyhan mengendarai motornya dengan tenang,menikmati udara malam yang segar ditemani lampu kota yang terlihat cantik.
Dia tidak mempunyai teman selain dirinya sendiri,oh ralat, ia tidak mau memiliki teman selain dirinya sendiri karena ada beberapa hal yang membuatnya sangat trauma akan pertemanan. Reyhan merasa tenang walaupun pergi kemanapun seorang diri, ia merasa bebas mengekspresikan emosinya tanpa takut ada orang lain yang merasa risih.

' telpon lagi ah ' batinnya.

Rey lalu berhenti di salah satu tempat makan pinggiran kawasan blok M yang tidak terlihat ramai, ia memarkir motornya dan memesan semangkuk indomie dan teh hangat. Sambil menunggu,rey mengambil ponselnya dan menghubungi seseorang yang ada di otaknya sejak pulang sekolah tadi.

👧🏻 : h-haloo?

Rey langsung tersenyum mendengar suara gugup yang sangat sering ia dengar akhir-akhir ini.

👧🏻 : h-halo ini siapa sih?! Kemaren malem juga telphone,mau apaansi hah gua gapunya duit gausah teror teror.

Kini rey tertawa sedikit. Entah sejak kapan terakhir melihat Rey tertawa seperti itu, rasanya itu hal yang sangat menyenangkan untuk dirinya.

👧🏻 : dih malah ketawaa !! Gilaa ya lu udah ga waras si beneran dah.
👦🏻 : ( suara batuk pelan ) ekhemm.. ini gue

- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

POV : ( Abil )

Abil terdiam mendengar suara laki-laki yang
menelphone nya, Abil merasa tidak asing dengan suara yang barusan ia dengar.

👦🏻 : gua ini
👧🏻 : YA SIAPA GUA KAN GATAU!!!
Abil mulai kesal dan menaikan nada bicaranya.
👦🏻 : yang tdi lu peluk di UKS
👧🏻 : JANGAN NGACO LU GAMUNGKIN SI REYH..
Abil menghentikan ucapannya,teringat bahwa suara yang kini ia dengar terdengar sangat mirip dengan suara Rey.
👦🏻 : gua depan rumah lu nih keluar dong.

Rey langsung mematikan sambungan telphone itu tanpa mengucapkan salam. Abil benar-benar kaget, ia tak menyangka bahwa sang pangeran sekolah barusan menghubunginya, Abil sekaligus panik,karna Rey bilang ia di depan rumahnya yang otomatis ia akan tau identitas Asli yang Abil sembunyikan selama ini.

Tanpa berfikir panjang,Abil kemudian mengambil hoodie kesayangannya dan langsung lari ke arah gerbang pintu masuk rumahnya dan meminta tolong satpam dirumah untuk membuka kunci gembok.

Tanpa berfikir panjang,Abil kemudian mengambil hoodie kesayangannya dan langsung lari ke arah gerbang pintu masuk rumahnya dan meminta tolong satpam dirumah untuk membuka kunci gembok

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Abil melihat ke arah kanan dan kiri,menatap ponsel sebentar lalu melipat kedua tangannya. Tidak ada seorang pun di luar sana, bahkan benar benar sepi seperti tidak ada kehidupan.

" nyari siapa non Abil? " tanya satpam pribadinya.
Abil tak menjawab,sekali lagi ia benar benar kembali mengecek sekitar rumahnya dan tidak ada seorang pun.

" kunci aja pak lagi,udah saya cancel go foodnya" kata Abil sambil pergi masuk ke dalam rumah.

' kurang ajar tuh kakak kelas! bisa bisa nya gua kena tipu dia,liatin aja ntar hari senin di sekolah,bales dendam gua!!!' Batin Abil kesal.

Di sisi lain,ada kebahagiaan yang telah lama tak Reyhan rasakan. Entah apa yang membuatnya tertarik kepada Abil,ia bahkan sampai mencari nomor hp Abil. Gadis cantik itu berhasil masuk dengan mudah kedalam kehidupan Reyhan yang selama ini benar-benar tertutup. Abil berhasil membuat Rey tersenyum walaupun ia tidak melihatnya secara langsung.

' tuh cewe dongo juga ye, depan gue sok takut ditelphone ngatain gue gila, haha emang bener bener dah ' Batin Rey.

A F T E R A I NTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang