Chapter 64 Heirs (2)

2.2K 433 6
                                    

Seorang murid berbeda dari seorang penerus. Sementara seseorang bisa memiliki banyak murid, hanya satu penerus yang dapat dimilikinya.

Lebih lagi, Mei Feichen tidak pernah menikah sampai sekarang, jadi mendapatkan posisi sebagai penerus berarti bahwa dia akan mendapatkan semuanya yang ditinggalkan Mei Feichen, termasuk kekayaan, koneksi, dan kekuatan dukungannya.

Dengan ini, siapa yang tidak akan tergerak? Siapa yang tidak ingin bertarung untuk posisinya?

Mei Zhengmin, yang berdiri di belakang kerumunan, dengan cepat mendorong putranya, mengisyaratkannya untuk berdiri di dekat Leluhur Tua. Saat Leluhur Tua menyebut namanya, maka dia akan dapat berada di sisi Leluhur Tua dengan cepat.

Sebagai penerus yang bisa dipilih dari murid, para murid yang dilatih oleh Leluhur Tua semuanya menjadi tidak tenang. Seperti gelombang, mereka melonjak menuju Mei Feichen.

Zhuo Jun melihat lonjakan kerumunan dan mengerut. Dia menolehkan kepalanya dan bertanya penasaran, "Chuanqi, apa yang kamu fikir leluhur tua ingin lakukan?"

Sudut mulut Chuanqi berkedut, "Bagaimana aku tahu apa yang Leluhur Tua ingin lakukan? Mungkin dia benar-benar ingin menerima penerus, apalagi, dia sudah berumur 390 tahun. Jika dia pergi suatu hari nanti, dan tidak ada yang mewarisi hal yang ditinggalkannya, itu pasti akan menjadi keributan dalam keluarga Mei."

Lian Zeyang berkata: "Aku fikir apa yang Chuanqi katakan masuk akal."

Jian Yi mengejek, "Lihat orang-orang yang berjalan menuju ke Leluhur Tua, mereka benar-benar rakus, itu akan aneh jika Leluhur Tua akan memilih mereka."

Mei Feichen meneruskan berbicara di panggung: "Aku akan memilih seorang penerus yang membuatku puas dari anak-anak yang aku tes kemaren dan murid yang telah kulatih sebelumnya, dan persyaratanku untuk memilih penerus sangat mudah. Kebugaran genetik dipastikan yang paling luar biasa dari semua anak dan murid, dan kompabilitas mereka dengan Battle Mecha juga yang tertinggi..."

Sebelum dia menyelesaikan kata-katanya, seseorang menyarankan sebuah opini: "Leluhur tua, apakah kamu fikir kebugaran genetik adalah yang paling luar biasa dari semua anak-anak dan murid? Tetapi, kemampuan fisik dapat dipromosikan dengan pelatihan jangka panjang, yang sangat tidak adil untuk anak-anak kemaren, mereka tidak dilatih, kekuatan fisik mereka pasti tidak setinggi murid yang telah dilatih sebelumnya, dan juga masalah kompabilitas. Anak-anak masih muda, jadi mereka tidak di tes kompabilitas, bagaimana mereka tahu apa itu?"

Butler yang bertugas pada tes kemaren sepanjang hari keluar dan berkata: "Detektor kemaren tidak hanya dapat mendeteksi kebugaran genetik, tetapi juga menentukan level tertinggi fisik saat lahir, juga derajat kompabilitas Battle Mecha. Ini adalah tipe baru detektor yang Leluhur Tua dengan khusus mencari orang untuk menelitinya bertahun-tahun di bawah perintah untuk mencari penerus yang tepat."

Kerumunan menjadi gempar. Mereka tidak pernah berfikir bahwa untuk menemukan penerus yang tepat, Leluhur Tua sebenarnya mengembangkan mesin tes multi fungsi.

Seorang tamu mengangkat suaranya dan bertanya, "Bolehkan saya bertanya, Leluhur Tua, diantara para anak dan muridmu, siapa yang paling luarbiasa? Apakah dia penerus yang akan kamu pilih?"

Semua orang dari keluarga Mei tidak bisa tidak gugup saat mereka menahan nafas mereka.

Sedikit senyum akhirnya muncul di wajah tanpa ekspresi Mei Feichen. "Biarkan aku mengudara dulu, biarkan aku berbicara tentang kebugaran genetik orang ini dan kompabilitasnya, dan biarkan aku memperlihatkanmu jika dia memiliki kualifikasi untuk menjadi penerusku."

"Baiklah." Banyak orang setuju.

Mei Feichen menyapukan matanya menyeberangi halaman sebelum berbicara dengan lambat, "Kekatan orang itu berada di level 3 saat lahir, dan kekuatannya sekarang berada pada level 6. Tetapi setelah dilatih, kekuatannya bisa meraih setidaknya level 30..."

Semua orang menghirup udara dingin.

Level kebugaran 30!

Nomor itu cukup untuk mengguncang dunia.

[BL] Legendary WifeTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang