Di hari ke 23 bulan Februari tahun 3016 kalender Universal, yang juga hari ke 16 bulan pertama, Feng Jingteng bangun untuk menemani Mei Chuanqi dan putranya menyelesaikan sarapan. Lalu, dia mengendarai mobil terbang magnetiknya keluar vila dan kembali ke markas militer.
Setelah Mei Chuanqi dan Mei Weixian melepas Feng Jingteng, mereka segera merasa vila menjadi kosong, seperti banyak hal menghilang, menyebabkan ayah dan anak itu merasa sangat tidak nyaman.
Khususnya Mei Chuanqi, dia merasa kosong di dalam. Tetapi, untungnya Jian Yi tahu bahwa dia akan memasuki militer untuk pelatihan, jadi mereka meluangkan waktu untuk menemani mereka setiap hari.
Di malam tanggal 28 Februari, Mei Chuanqi membantu Mei Weixian berkemas, dan membawa anaknya ke vila Leluhur Tua di kediaman utama Keluarga Mei.
Mei Zhendong tahu bahwa Mei Chuanqi akan bergabung dengan militer besok, jadi dia datang ke vila Leluhur Tua untuk bicara dengan Mei Chuanqi tentang penyelidikan sebelumnya.
"Fei Jin yang kamu selidiki, karena kehamilannya, dia sudah mendaftar untuk cuti semenatara di rumah untuk istirahat. Selain menghubungi beberapa teman, dia tidak menghubungi orang lain, mungkin dia tahu seseorang sedang menyelidikinya, jadi dia bertindak sangat hati-hati."
Mei Zhendong lalu memberikan informasi 10 orang lainnya ke Mei Chuanqi: "Sepuluh orang yang aku selidiki memiliki hubungan yang bagus dengan Mayor Wei Loong dan merupakan orang yang datang ke pengadilan untuk menuduhmu. Sekarang, posisi mereka semua adalah di level letnan kedua dan mereka sering berhubungan satu sama lain secara pribadi, tetapi, mereka tidak menemukan Wei Loong, dan masih butuh waktu untuk mencarinya."
Mei Chuanqi menyapukan pandangannya ke informasi 10 orang itu: "Kakek, informasi yang kamu berikan tengan 10 orang itu tidak berguna. Aku bergabung dalam pasukan yang berbeda , jadi mustahil untuk bertemu."
"Aku hanya membiarkanmu melihat dulu. Siapa tahu, mungkin akan ada misi untukmu bertemu mereka di masa depan."
Mei Chuanqi memikirkannya, lalu memutuskan untuk menyimpan informasinya.
"Chuanqi." Ang Si, yang duduk di sebelah Leluhur Tua selama ini, tiba-tiba berbicara. "Aku mendengar dari Leluhur Tua kalau misi yang pasukan dimana kamu bergabung sangat berbahaya."
Matanya dipenuhi kekhawatiran.
Mei Chuanqi tersenyum dan menenangkannya, "Paman Ang, jangan cemas, aku akan menjaga diriku dengan baik. Bahaya ini, semua tergantung pada kemampuanmu. Siapa yang mampu tidak perlu takut akan bahaya, dan yang tidak mampu akan merasa itu berbahaya bahkan jika mereka hanya menghadapi monster eksotis level rendah, kan?"
Mei Feichen setuju dengan apa yang dia katakan, dan senyuman muncul di wajahnya.
"Bisakah kamu berhenti mengatakan bahaya?" Mei Weixian, yang duduk d sebelah ayahnya, mengerut saat dia berkata.
Saat semuanya mendengar ini, mereka semua tertawa keras.
Mei Chuanqi membawa anaknya dan berkata pada Ang Si: "Setelah memasuki markas kali ini, aku akan merepotkan Paman Ang untuk merawat anakku. Setelah memasuki markas, aku tidak tahu kapan aku bisa keluar dan bertemu dengan Weiwei."
"Ayah, aku tidak sanggup berpisah darimu."
Mei Chuanqi memberinya ciuman di wajah kecilnya, "Ayah, juga tidak bisa berpisah denganmu. Tetapi, kamu harus menjadi baik dan mendengar kata-kata Kakek Ang, ok?"
Mei Weixian dengan patuh menganggukkan kepalanya.
Ang Si tersenyum lembut, "Chuanqi, jangan cemas, kamu akan merawat Weiwei. Itu kamu, kamu harus merawat dirimu sendiri."
![](https://img.wattpad.com/cover/250814888-288-k589178.jpg)
KAMU SEDANG MEMBACA
[BL] Legendary Wife
AçãoAuthor : Jin Yuanbao Status : 375 Bab (Lengkap) English translation : Babel novel Deskripsi : Ini adalah cerita legenda tentang seorang tuan muda keluarga militer yang di bingkai dan menjadi seorang pembelot, dipecat dari militer dan dibuang ke penj...