Gus Yahya: Bukan Cinta Biasa

56 2 2
                                    

Bismillah~
Judul : Gus Yahya: Bukan Cinta Biasa.
Penulis : Fina Af'idatussofa.
Jumlah Halaman : 193 halaman.
Pengulas : Umi Nur Amiroh.
Instagram : @uminurami_
Isi Ulasan :

Novel yang berjudul Gus Yahya: Bukan Cinta Biasa karangan Fina Af'idatussofa bergenre teenfiction yang kental nuansa religi dan komedi.
Kisah cinta monyet yang lain dari novel cinta remaja pada umumnya. Dengan latar belakang pesantren, kisah ini begitu menarik untuk dibaca.

Kisah dari Yahya sang anak Kiai dengan santri baru asal Semarang di pondok pesantren di Salatiga yang dipimpin oleh Ayah Yahya. Di dalam novel ini Yahya menyukai Zahra secara terang-terangan. Berbagai cara sudah dilakukannya. Mulai dari mengirim surat, bunga mawar, memotret dan mengoleksi foto Zahra secara, dan bahkan mencoba belajar suling hanya demi menarik perhatian Zahra. Namun, tak satupun yang direspon oleh Zahra bahkan Zahra merasa terganggu, sedih dan panik oleh perilaku Yahya. Pasalnya pengurus pesantren begitu ketat menjaga kedisiplin santri-santrinya. Hingga akhirnya Yahya sadar bahwa apa yang dilakukannya ini salah, harusnya bila ia menyukai hambanya-Nya, maka ia harus mendekatkan diri kepada penciptanya.

Akhir dari kisah ini pun membuat penasaran para pembaca. Apakah kelak keduanya akan disatukan akhir oleh takdir? Atau kisah cinta monyet yang lalu hanya akan menjadi kenangan? Pasalnya setelah mengetahui perasaan masing-masing, Zahra sudah tidak di pesantren tersebut dan pindah ke Jombang, sedangkan Yahya tetap tinggal di Salatiga.

Novel ini sangat direkomendasikan, apa lagi untuk orang awam yang belum berkesempatan menimba ilmu di pesantren, karena melalui buku ini kita jadi bisa tahu bagaimana kehidupan mengasyikkan yang ada di  pesantren, yang begitu beda dari bayangan orang-orang di luaran sana. Buku ini sangat cocok dibaca kala bersantai dengan ditemani secangkir teh manis hangat.

13/02/2021.

Yuk Mengulas BukuTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang